Pemkot dan DPRD Surabaya Siapkan Anggaran Rp1 Triliun untuk Program MBG

SURABAYA (Lenteratoday)- Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya bersama DPRD Surabaya telah menyiapkan anggaran sebesar Rp1 triliun untuk mendukung program Makan Bergizi Gratis (MBG).

Di Surabaya sendiri, pelaksanaan program prioritas Presiden Prabowo Subianto ini dalam tahap uji coba oleh Badan Gizi Nasional (BGN).

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengungkapkan, apabila Juknis (petunjuk teknis) anggaran program MBG untuk pemerintah daerah turun, ia memastikan bahwa Pemkot dan DPRD Surabaya telah siap menjalankan. 

“Pemkot dan DPRD sudah menganggarkan Rp1 triliun, tapi masih menunggu Juknisnya seperti apa. Jadi kita akan support program makan bergizi gratis untuk anak-anak yang ada di Surabaya,” kata Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, Senin (13/1/2025).

Eri berharap, program MBG tidak hanya bertujuan untuk memenuhi kebutuhan gizi dan kalori anak-anak. Tetapi juga dapat mendukung pergerakan ekonomi pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

“Jadi sama-sama bergerak, UMKM bergerak, mengurangi kemiskinan, pengangguran, dan juga mendukung makan bergizi untuk anak-anak,” tuturnya.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Surabaya Bahtiyar Rifai mengungkapkan nantinya akan ada evaluasi mengenai program MBG di setiap sekolah di Kota Surabaya.

“Ada tantangan, pasti evaluasi kekuranngannya apa, dan bahkan siswa SD ini suka lauk apa, nanti bisa dikombinasikan. Misalkan SD ini moyaritas suka daging dan suka ayam. Nanti bisa di mix agar bisa diserap makanannya,” tutupnya.
 
Diketahui, uji coba program MBG hari pertama di Surabaya, dilakukan di 10 lembaga pendidikan. Sebanyak 6.159 siswa dari 10 lembaga pendidikan mengikuti program MBG tersebut.

Kesepuluh sekolah tersebut meliputi KB-TM Yasporbi, SD Taquma, SMP Negeri 13, SMA Negeri 10, dan SMK PGRI 1 di Kecamatan Wonocolo. Sementara di Kecamatan Rungkut, program ini menyasar TK Tunas Pertiwi, SDN Penjaringansari 1, SDN Penjaringansari 2, MTs 3, dan MAN Surabaya. 

Reporter: Amanah|Editor: Arifin BH



Latest news

Related news

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini