Jadi Tuan Rumah Porprov 2025, Pemkot Malang Kucurkan dana Miliaran untuk Perbaikan GOR Ken Arok

MALANG (Lenteratoday) - Pemerintah Kota (Pemkot) Malang melalui Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) mengalokasikan dana miliaran rupiah untuk renovasi tahap kedua GOR Ken Arok. Langkah ini diambil sebagai persiapan Kota Malang menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur pada tahun 2025 mendatang.
Kepala Disporapar Kota Malang, Baihaqi, menjelaskan renovasi GOR Ken Arok akan dilakukan secara bertahap. Meliputi pembangunan pagar di sisi depan dan selatan, dengan anggaran yang disediakan mencapai Rp 3,1 miliar.
"Kalau di tahun ini kami rencanakan untuk membangun pagar. Termasuk juga akan kami tata PKL yang ada di sini agar lebih rapi, kemudian kami juga akan menambah penerangan di area GOR ini," ujarnya, Kamis (11/7/2024).

Dalam persiapan untuk menjadi tuan rumah Porprov 2025, Baihaqi menyatakan beberapa fasilitas olahraga baru juga akan ditambah, yakni lapangan voli pantai dan panjat tebing, yang akan dibangun di sekitar area GOR Ken Arok.
Baihaqi menyebut, alokasi untuk pembangunan lapangan bola voli pantai diperkirakan sebesar Rp 1,5 miliar, sementara untuk pembangunan sarana panjat tebing mencapai Rp 750 juta.
Tidak hanya fokus pada area luar, Disporapar Kota Malang juga berencana melakukan perbaikan lebih lanjut di dalam area GOR. Terkait hal ini, Baihaqi memproyeksikan anggaran yang bakal dikeluarkan sekitar Rp 7,5 miliar. Meliputi penambahan AC, karpet untuk lapangan indoor, serta penambahan lampu LED (*)
Reporter: Santi Wahyu|Editor: Arifin BH