15 April 2025

Get In Touch

Ketua DPRD Kota Surabaya Ajak Pemuda Batak Bersatu Ikut Membangun Kota Surabaya

Adi Sutarwijono Ketua DPRD Kota Surabaya menerima Audiensi Pemuda Batak Bersatu Kota Surabaya didampingi oleh Hadrean Renanda.
Adi Sutarwijono Ketua DPRD Kota Surabaya menerima Audiensi Pemuda Batak Bersatu Kota Surabaya didampingi oleh Hadrean Renanda.

SURABAYA (Lenteratoday) - Ketua DPRD Kota Surabaya, Adi Sutarwijono, menerima audiensi Pemuda Batak Bersatu Kota Surabaya di Ruangan Ketua DPRD Kota Surabaya, Jalan Yos Sudarso No. 18-22, Surabaya, Rabu (14/9/2022).

Pertemuan tersebut merupakan silaturahmi dalam rangka persiapan Deklarasi Pemuda Batak Bersatu Kota Surabaya yang akan digelar pada 2 Oktober 2022 di Gedung Dyandra Surabaya. Hal itu disampaikan Arnold L Panjaitan selaku Ketua Panitia Deklarasi PBB Kota Surabaya.

"Pertemuan ini untuk memberitahukan rencana acara kami dan penyerahan undangan Deklarasi Pemuda Batak Bersatu yang akan di gelar 2 Oktober 2022 di Gedung Dyandra Convention Centre Surabaya," ujar Arnold.

Dalam pertemuan tersebut Ketua DPRD Kota Surabaya mengajak Pemuda Batak Bersatu Kota Surabaya agar ikut dalam membangun Kota Surabaya terutama dalam menghadapi situasi Pasca Pandemi ini.

"Pemuda Batak Bersatu harus ikut dalam membangun kota Surabaya, apalagi pasca dua tahun lalu, kita dalam situasi pandemi Covid 19," ujar Ketua DPRD Kota Surabaya.

Ketua DPRD juga berpesan agar PBB Kota Surabaya mengedepankan semangat gotong-royong dan semangat kebhinnekaan dalam membangun kota Surabaya.

Dalam pertemuan itu Ketua PBB Kota Surabaya, Hasonangan Hutabarat SH., MH memberikan apresiasi kepada Pemerintah Kota Surabaya disampaikan kepada Ketua DPRD Kota Surabaya atas upaya pemulihan pertumbuhan ekonomi Kota Surabaya pasca pandemi yang saat ini bisa surplus 5%.

"Kami mengapresiasi kinerja Pemerintah Kota Surabaya dalam upaya meningkatkan pertumbuhan ekonomi pasca pandemi saat ini bisa surplus 5%," ujar Hasonangan.

Dalam pertemuan yang berlangsung satu jam itu, diwarnai dengan makan bersama masakan khas Batak yaitu Mie Gomak, dan penyerahan dekke si mudurudur (ikan mas), sebagai bentuk kasih sayang Pemuda Batak Bersatu kepada ketua DPRD.

Dalam adat batak penyerahan dekke si mudurudur merupakan simbol dari kasih sayang dan bentuk dari doa-doa agar selalu dilindungi Tuhan dalam kehidupan sehari-hari, seperti yang disampaikan oleh H.Jannus Panjaitan selaku Penasehat PBB ketika mendampingi Ketua PBB Surabaya saat prosesi penyerahan Dekke si mudurudur.

"Dekke ini sebagai bentuk kasih sayang kami kepada Bapak Ketua DPRD," ujar Jannus.

Acara itu diakhiri dengan pemberian cendera mata berupa tenunan ulos bertuliskan Pemuda Batak Bersatu kepada Ketua DPRD Kota Surabaya, yang di serahkan H.Jannus Panjaitan dan dilanjutkan dengan Foto bersama. (*)

Sumber : Rilis | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.