21 April 2025

Get In Touch

Ghoni Berharap Pemerintah Beri Pendampingan dan Pembinaan pada Nelayan

Abdul Ghoni saat menyerahkan jaring pada nelayan.
Abdul Ghoni saat menyerahkan jaring pada nelayan.

SURABAYA (Lenteratoday) - Anggota DPRD Surabaya, Abdul Ghoni Mukhlas Ni'am, berharap pemerintah melakukan pembinaan dan pendampingan terhadap masyarakat nelayan di Surabaya. Sehingga ada penyetaraan pendidikan bagi nelayan karena diakui strata pendidikan masyarakat nelayan masih minim.

Harapan juga dimohonkan kepada pemerintah agar bisa memberikan pembinaan serta pendampingan kepada para ibu di kampung nelayan sehingga semakin berdaya membantu perekonomian keluarganya.

"Pemerintah wajib melakukan pendampingan secara intens agar para wanita nelayan berdaya dalam mengolah hasil tangkapan, tidak langsung dijual dan meningkatkan harganya," harap Abdul Ghoni Politisi PDI Perjuangan ini saat penyerahan hibah jaring kepada para Nelayan di Sentra Ikan Bulak (SIB), Jumat (4/11/2022).

Dia juga mengapresiasi Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Surabaya yang telah merealisasikan usulan warga nelayan yakni alat tangkap ikan berupa jaring sebanyak 18 paket.

"Terima kasih kepada DKPP karena telah merealisasikan usulan warga nelayan yakni alat tangkap ikan berupa jaring 18 paket, mudah-mudahan ini bisa meningkatkan taraf pendapatan perekonomian nelayan menjadi lebih baik," ucap Ghoni anggota Komisi C ini.

Di tempat yang sama, Kabid Perikanan DKPP Kabid Perikanan DKPP, Ipong Wisnoe Wardhono berharap pembagian jaring ini memberikan manfaat bagi nelayan melalui sejumlah Koperasi Usah Bersama (KUB).

Disisi lain, pengurus Koperasi Usaha Bersama Nelayan (KUB) menyatakan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah membantu.

"Terima kasih Kepada bapak Abdul Ghoni selaku DPRD Kota Surabaya, yang sudah membantu menyuarakan aspirasi kami hingga direalisasikan dengan baik," ucap M. Ihsan, Ketua KUB Bintang Samudera.

"Baru kali ini kami merasakan adanya pendampingan dan pembinaan yang baik oleh bapak Abdul Ghoni yang juga merupakan putra asli daerah Bulak yang selalu peduli terhadap kami," sambungnya.

Sementara, pihak nelayan juga mengaku bersyukur, telah dilakukan serah terima pembagian pokir alat tangkap dari KUB Samudera Jaya, Bintang Samudera, Samudera Bintang, Bintang Laut, Udang Putih kepada para nelayan.

"Apa yang diharapkan sudah selesai dan sudah dibawa KUB masing-masing. Saya berterima kasih dari pokirnya Pak Ghoni ini membuat dari anggota saya bisa sejahtera dan menambah rejeki serta untuk aktivitas nelayan, hasil tangkapan bisa sampai 50Kg," ucap Ut salah seorang anggota kelompok nelayan.

"Saya salut kinerja Pak Ghoni sampai sekarang ini beliau tetap gigih memperjuangkan masyarakat kampung nelayan dari kecamatan Bulak hingga Kenjeran," tambahnya.

Sarmuin, Farhan, Abdi Munib, Rozak, Ikhsan dan Imron selaku perwakilan Nelayan juga menambahkan bahwa setelah acara ini akan dirapatkan dengan para anggota, siapa saja yang sangat memerlukan jaring ini.

"Jaring baru ini kami pastikan sangat bermanfaat untuk meningkatkan hasil tangkapan para nelayan. Mudah-mudahan menjadi berkah terutama di musim kakap dan bulu ayam ini, dari biasanya 30% diharapkan dapat meningkat menjadi 70%," ungkap mereka.

Pada kesempatan itu, tak lupa apresiasi dan terima kasih disampaikan kepada Pemerintah kota Surabaya melalui DKPP yang telah merealisasikan bantuan alat tangkap kepada nelayan.

"Semoga kedepan, perhatian pemerintah terhadap kampung nelayan lebih intens sehingga perekonomian masyarakatnya lebih meningkat," tutupnya. (*)

Reporter : Miranti/rls | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.