25 April 2025

Get In Touch

OPD Palangka Raya Diminta Lakukan Evaluasi dan Tingkatkan Kinerja Di 2023

Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K. Yunianto pimpim rapat dengan OPD
Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K. Yunianto pimpim rapat dengan OPD

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) -Kinerja semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kota Palangka Raya di tahun 2023, diminta untuk meningkatkan kinerja serta menyiapkan secara matang terobosan terkait program pembangunan.

Untuk menunjang itu, Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K. Yunianto, menekankan kepada setiap OPD agar segera menyiapkan program kerja, sehingga ketika anggaran keluar, maka semua program yang telah disusun dapat berjalan dengan baik yang bertujuan peningkatan kesejahteraan masyarakat.

"Evaluasi terhadap program yang dijalankan tahun sebelumnya juga perlu dilakukan, agar kekurangan pada pelaksanaan sebelumnya dapat diperbaiki dan hasil di tahun ini lebih maksimal," papar Sigit, Rabu (11/1/2023).

Sementara itu, ia melanjutkan, indikator dari kinerja tiap- tiap OPD adalah tingkat kepuasan masyarakat. Karena tugas dan kegiatan OPD berhubungan dengan pelayanan masyarakat.

Selain itu Sigit mengatakan, tugas dari setiap OPD adalah menjalankan program- program dari Pemerintah. Karena itu, agar tercapai kepuasan dari masyarakat, maka tujuan program pemerintah untuk memajukan daerah dan mensejahterakan harus diwujudkan secara nyata.

"Jangan sampai ada program yang tidak berdampak bagi kesejahteraan masyarakat namun menghabiskan anggaran, tapi tetap dijalankan," tegasnya.

Selanjutnya legislator yang menjabat sebagai Sekretaris DPD PDIP Provinsi Kalteng ini mengajak masyarakat Kota Palangka Raya untuk ikut mendukung dan memberi masukan terhadap setiap program yang dilaksanakan pemerintah daerah.

Selebihnya Sigit berpesan, setiap OPD jangan cepat merasa puas jika suatu program telah selesai dikerjakan, melainkan harus melakukan evaluasi dan tindak lanjut. Karena meskipun suatu program telah dijalankan, apakah hasilnya benar- benar membawa dampak yang positif dan kesejahteraan masyarakat yang meningkat.

"Sebagai legislatif tentunya kami akan mengawal setiap program pemerintah yang dijalankan, namun masyarakat juga harus ikut mengawasi, karena kesejahteraan masyarakatlah yang menjadi target program tersebut," pungkasnya.

Reporter : Novita|Editor: Arifin BH

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.