
PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Norhaini, mengajak masyarakat mengaktifkan kerja bakti sebagai upaya mencegah banjit di musim hujan ini.
Pasalnya saat ini, curah hujan cukup tinggi yang tentunya akan menimbulkan genangan air di sejumlah ruas jalan, bahkan lebih buruk lagi bisa mendatangkan banjir.
Diperkirakan hingga bulan Februari nanti Kota Palangka Raya masih akan diguyur hujan dengan intensitas cukup tinggi.
"Kerja bakti merupakan salah satu solusi untuk mengatasi masalah ini, mudah dan murah, namun akan berdampak besar jika dilakukan secara masal dan berkesinambungan," papar Norhaini, Kamis (26/1/2023).
Selain itu, ia menghimbau warga agar melakukan kerja bakti di lingkungan masing-masing secara rutin, yang tentunya dikoordinir oleh Ketua Rukun Tetangga (RT) dan Rukun Warga (RW) di lingkungan masing- masing.
Menurut Norhaini, dengan melakukan kerja bakti, kebersihan lingkungan akan terjaga dan sekaligus mencegah munculnya berbagai penyakit, salah satu diantaranya Demam Dengue (DBD).
"Meski tidak semua kawasan rawan genangan air ataupun banjir, namun menjaga kebersihan adalah suatu keharusan, karena lebih lanjut baik mencegah daripada mengatasi masalah," ungkapnya.
Sementara itu ia melanjutkan, banyak manfaat yang akan didapat dari kerja bakti yang dilakukan warga. Antara lain, lingkungan terlihat asri dan bersih, banjir atau genangan air yang disebabkan oleh hujan akan dapat dihindari, bahkan bibit penyakit ataupun virus akan lebih sulit untuk berkembang biak.
Selebihnya Norhaini menekankan, yang terpenting adalah warga belajar membiasakan diri untuk tidak membuang sampah secara sembarangan. Apalagi membuang sampah di saluran air. Inilah penyebab utama terjadinya genangan air maupun banjir, akibat saluran air yang tersumbat karena tumpukkan sampah.
"Karena itu mari kita aktifkan kembali kerja bakti di lingkungan RT dan RW masing- masing, kalangan DPRD dan Pemerintah Kota sudah memulainya, semoga kedepannya terus dijalankan secara rutin," pungkasnya. (*/adv)
Reporter : Novita | Editor : Lutfiyu Handi