22 April 2025

Get In Touch

Jatah Kursi Dapil 2 dan 5 DPRD Sidoarjo Berubah

Jatah Kursi Dapil 2 dan 5 DPRD Sidoarjo Berubah

SIDOARJO (Lenteratoday) - Perubahan alokasi kursi DPRD Sidoarjo di dapil 2 dan 5 jelang dihelatnya pemilu legislatif (Pileg) 2024 menjadi perhatian khusus. Dapil Sidoarjo 2 sebelumnya mendapat 8 kursi kini menjadi 9 kursi, sedangkan Dapil 5 yang semula 9 kursi menjadi 8 kursi.

Perubahan tersebut menyusul peraturan KPU Nomor 6 Tahun 2023, tentang Daerah Pemilihan dan Alokasi Kursi Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Kabupaten/Kota dalam Pemilihan Umum tahun 2024.

Terkait hal itu, Politisi partai PDI Perjuangan Sidoarjo yang juga anggota DPRD komisi D, Hj. Kasipah menegaskan tidak ada kekhawatiran dalam perubahan kursi di dapil Sidoarjo 2 yang meliputi 4 Kecamatan Tanggulangin, Jabon, Porong dan Candi.

"Kalau kursinya nambah berarti nanti ada persaingan yang cukup ketar untuk meraih suara. Saya pribadi tidak ada masalah, kami sebagai kader PDI Perjuangan selalu siap menghadapi apapun. Bahkan, dari PDI Perjuangan sudah menyiapkan strategi pemenangan," katanya saat dihubungi, Rabu (8/2/2023).

Ia mengatakan strategi pemenangan PDI Perjuangan salah satunya adalah turun ke bawah dan berbaur bersama masyarakat, dengan melayani serta hadir dalam tawa dan tangis rakyat, sesuai dengan arahan Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.

Ditanya soal hubungan dengan partai lain, pihaknya mengaku tidak masalah dan baik baik saja. "Bilamana ada pro dan kontra itu wajar karena ini semua merupakan dinamika politik," imbuhnya.

Bagi PDI Perjuangan sendiri pengaruh perubahan porsi kursi tersebut secara tidak langsung pasti menimbulkan dampak yang mengacu pada perolehan suara. Namun, pihaknya masih berpegang teguh pada arahan partai dan juklak juknis yang ditetapkan penyelenggara pemilu.

"Bagi kita kader PDI Perjuangan selalu siap karena apa, PDI Perjuangan merupakan partainya rakyat dan kita sebagai kader harus siap memenangkan hati rakyat untuk melayani rakyat," pungkasnya. (*)

Reporter : Angga Prayoga | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.