20 April 2025

Get In Touch

Kapal Pengangkut Migran Karam di Italia, 30 Orang Tewas

Arsip - Seorang bocah menangis di atas kapal kayu saat menunggu pertolongan Penjaga Pantai Italia 2021 lalu (Ant)
Arsip - Seorang bocah menangis di atas kapal kayu saat menunggu pertolongan Penjaga Pantai Italia 2021 lalu (Ant)

ROMA (Lenteratoday) -Sedikitnya 30 orang tewas setelah sebuah kapal pengangkut migran tenggelam di lepas pantai timur wilayah Calabria, Italia.

Menurut kantor berita ANSA pada Minggu, sekitar 27 di antaranya ditemukan di pantai Steccato di Cutro akibat terbawa arus dan korban tewas lainnya ditemukan mengambang di laut.

Steccato di Cutro adalah kawasan resor tepi laut di Provinsi Crotone.

Menurut kantor berita Adnkronos, lebih dari 100 orang berada di kapal nahas itu dan sekitar 50 orang telah diselamatkan.

Kapal yang membawa migran dari Iran, Pakistan dan Afghanistan itu kandas setelah menabrak karang dalam cuaca buruk, kata Adnkronos.

Penjaga pantai Italia belum bisa dihubungi untuk dimintai komentarnya (*)

Sumber: Antara|Editor: Arifin BH

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.