
PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Provinsi Kalimantan Tengah, menargetkan akan meraih 15 kursi. Dikatakn Sekretaris DPD PDI Perjuangan Kalteng Sigit K. Yunianto, angka itu naik dibanding pemilu sebelumnya yaitu 12 kursi di DPRD Kalteng.
Untuk itu pihaknya telah melakukan berbagai persiapan secara matang dalam menghadapi Pemilu 2024."Persiapan yang sudah kami lakukan seperti pengkaderan, termasuk menyusun strategi sebagai upaya meningkatkan jumlah kursi di DPRD Kalteng," papar Sigit, Rabu (15/3/2023).
Selain itu politisi yang menjabat sebagai Ketua DPRD Kota Palangka Raya ini menuturkan, untuk calon legislatif yang didaftarkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai penyelenggara kegiatan tersebut adalah nama-nama yang selama ini memiliki konstituen yang sangat kuat di sejumlah daerah.
Lebih lanjut Sigit menjelaskan, jika bisa meraih 15 kursi, dapat dipastikan PDI Perjuangan berkesempatan mengajukan calon kepala daerahnya sendiri, karena syarat untuk maju sebagai kepala daerah sudah terpenuhi dengan jumlah tersebut.
"Kami optimistis target tersebut tercapai, karena itu para pengurus partai bekerja keras menjalankan strategi-strategi yang telah disusun agar siap menghadapi pemilu mendatang," ungkapnya.
Sementara itu ia menjelaskan, untuk Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan di kabupaten/kota, pihaknya telah menyusun strategi sehingga para kader bisa merebut kursi jabatan ketua di beberapa daerah yang saat ini belum dikuasai.
Adapun beberapa daerah yang menjadi target untuk minimal menduduki jabatan ketua yaitu Kabupaten Pulang Pisau, Barito Timur, Kapuas, Lamandau dan Kotawaringin Barat. Sedangkan sisanya rata-rata sudah menduduki jabatan ketua DPRD.
"Untuk daerah yang sudah mendapatkan kursi jabatan Ketua DPRD kabupaten/kota diupayakan agar bisa dipertahankan," tuturnya.
Selanjutnya ia mengatakan, jauh-jauh hari pihaknya sudah melakukan rapat dan konsolidasi kepada kader-kader partai, baik yang berada di DPD PDIP Kalteng maupun yang ada di kabupaten/kota. Tujuannya adalah untuk menyatukan visi dan misi serta memperkuat kekuatan partai.
Sementara untuk daerah yang belum dikuasai, Sigit menambahkan, akan berusaha kami rebut sehingga saat mengajukan calon kepala daerah bisa diusung melalui PDI Perjuangan.
"Semoga apa yang kami rencanakan bisa tercapai dan berjalan lancar, harapannya partai yang kami usung bisa menang pada pemilu di Kalteng," pungkasnya.(*)
Reporter:Novita/Editor: widyawati