
LAMPUNG (Lenteratoday) - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau jalan rusak di terusan Ryacudu, Lampung menggunakan mobil kepresidenan jenis sedan, Jumat (5/5/2023). Akibat jalan yang rusak parah itu, mobil Kepresidenan itu terlihat bergoyang.
Melihat kondisi itu, Jokowi mengatakan Kementerian PUPR akan akan ambil alih perbaikan jalan rusak di Lampung jika daerah tidak sanggup memperbaiki. "Jika kondisi keuangan pemerintah daerah tak mampu untuk memperbaiki jalan maka akan diambil alih Kementerian PUPR untuk perbaikannya," kata Jokowi usai mengunjungi Pasar Natar, Lampung Selatan, Jumat (5/5/2023).
Tinjauan tersebut dilakukan guna memastikan kebenaran banyaknya jalanan rusak di Lampung yang videonya viral di dunia maya. Presiden Jokowi menyatakan pemerintah saat ini tengah memulai upaya mengumpulkan data-data mengenai jalan-jalan kabupaten/kota serta jalan-jalan provinsi yang rusak parah.
Menurutnya, infrastruktur jalan penting untuk menurunkan biaya logistik. Sebab, biaya logistik sangat tergantung baik atau tidaknya infrastruktur jalan yang dimiliki. Karena Presiden Jokowi menginginkan supaya jalan rusak di Lampung untuk secepatnya mulai diperbaiki.
"Infrastruktur jalan sangat utama guna memudahkan transportasi dan juga menurunkan biaya logistik," tambahnya.
Setelah peninjauan jalan rusak itu Jokowi bersama rombongan salat Jumat di Masjid Raya Airan, Lampung Selatan. Presiden Jokowi didamping Menteri BUMN Erik Thohir, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, dan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan melaksanakan salat Jumat bersama dengan ratusan jamaah yang telah siap di masjid tersebut.
Setelah melaksanakan Shalat Jumat, Presiden Jokowi beserta rombongan menyempatkan diri menyapa dan membagikan bantuan sembako serta kaos kepada warga sekitar.
"Senang dapat sembako langsung dari Pak Presiden," kata Efrida, salah seorang warga yang dapat paket sembako berisi beras, gula, dan roti dilansir Antara, Jumat (5/5/2023).
Sementara itu Ketua Masjid Raya Airan Raya Asrian Hendi Cahya mengucapkan terimakasih kepada Presiden Jokowi yang melaksanakan Sholat Jumat di masjid tersebut. (*)
Sumber : okezone/tempo | Editor : Lutfiyu Handi