21 April 2025

Get In Touch

Gerindra Jadi Parpol Ke-10 yang Daftar Bacaleg ke KPU, Ada Nama Dedi Mulyadi Mantan Golkar

Gerindra Jadi Parpol Ke-10 yang Daftar Bacaleg ke KPU, Ada Nama Dedi Mulyadi Mantan Golkar

JAKARTA (Lenteratoday)-Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) menjadi partai politik kesepuluh yang mendaftarkan bakal calon legislatif (bacaleg) ke Komisi Pemilu Umum (KPU) RI. Ada nama Dedi Mulyadi yang beberapa hari lalu menyatakan diri mundur dari Golkar.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Gerindra Ahmad Muzani mengatakan pihaknya mendaftarkan 580 kader partai Gerindra sebagai calon anggota DPR RI dalam Pemilu 2024 pada Sabtu (13/5/2023).

Sekjen Gerindra Ahmad Muzani mengkonfirmasi bergabungnya Dedi Mulyadi ke partainya. Muzani menuturkan Dedi Mulyadi masuk dalam daftar bacaleg baru Gerindra di 2024.

"Insyallah Beliau (Dedi Mulyadi) nyaleg. Tapi dapilnya nanti saya cek di data yang tadi diserahkan," kata Muzani di Kantor KPU, Jakarta Pusat, Sabtu (13/5/2023).

Selain Dedi, terdapat tokoh baru dari kalangan selebriti hingga HIPMI yang bergabung sebagai bacaleg Gerindra yakni Melly Goeslaw, Ahmad Dhani, Taufik Hidayat, hingga Didi Mahardika putra dari Rachmawati Soekarnoputri.

"Ada beberapa nama tokoh yang kami merasa mendapatkan kehormatan bergabungnya dengan tokoh artis dan selebriti dalam perjuangan politik kami 2024. Di antara nama-nama tersebut adalah Melly Goeslaw, Ahmad Dhani, Taufik hidayat, Ari Sihasale," kata dia.

"(Lalu) Didi Mahardika putra Ibu Rachmawati Soekarno. Ada Ade Jona pengurus pusat HIPMI, ada Eurico Guterres yang juga baru saja menyatakan gabung bersama kami ada Kang Dedi Mulyadi," lanjutnya.

Partai Gerindra juga mendaftarkan secara serentak di seluruh Indonesia ke KPU wilayah masing-masing."Beliau (Prabowo Subianto) meminta kepada kami untuk datang mendaftarkan 580 kader partai Gerindra sebagai calon anggota DPR RI dalam pemilu 2024 yang akan datang," kata Murzani dalam konferensi pers di Kantor KPU RI, usai daftar bacaleg, Sabtu (13/5/2023).

"Berkas yang kami kirimkan ke KPU daerah dalam data yang kami cek seluruhnya lengkap. Termasuk DPR RI hari ini," tambahnya.

Lebih lanjut, dari jumlah 580 calon anggota DPR RI, 205 di antaranya adalah perempuan, sama dengan 35,3 persen perempuan.

Gerindra merupakan partai politik (parpol) kesepuluh yang mendaftarkan bacaleg.Sedangkan parpol yang sudah mendaftar adalah PKS, Hanura, PDIP, NasDem, Ummat, Garuda, PAN, PPP, PBB, dan PKB.

Adapun parpol yang masih belum mendaftar bacalegnya adalah Demokrat, Golkar, Buruh, Perindo, PSI, PKN, dan Gelora.

KPU sendiri telah resmi membuka pendaftaran calon legislatif anggota DPR dan DPD periode 2024-2029.

Pendaftaran itu dimulai pada hari ini, Senin 1 Mei 2023 hingga 14 Mei 2023 mendatang.Waktu pendaftaran dimulai pukul 08.00-16.00 waktu setempat untuk 1-13 Mei 2023. Adapun khusus untuk tanggal 14 Mei 2023, waktu pendaftaran dibuka lebih lama, yakni pukul 08.00-23.59 WIB.(*)

Reporter: dya,rls /Editor: Widyawati

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.