
Putripedangdut Ayu Ting Ting, yang bernama Bilqis Khumairah Razak ikut menjalaniibadah puasa di usianya yang menginjak 7 tahun.
Untuk itu dirinyaakan memberikan apa yang Bilqis mau sebagai hadiah karena telah menjalaniibadah puasa.
Bagi pelantunlagu Sambalado, hal iniadalah suatu kebanggaan baginya lantaran anak semata wayangnya bisa menjalankanibadahpuasa hingga saat ini.
"Alhamdulillahsampai hari ini, Bilqis belum batal. Puasanya full," ucapSAyu Ting Ting sebagaimana dikutip dari MOP channel pada Jumat(22/05/2020).
"Tahunini dia belajar puasa, Alhamdulillah," ujar Ayu Ting Ting.
Sementaraitu, bagi Bilqis, ini adalah tahun pertama dia belajar berpuasa.
Jadi,adalah wajar saat hari pertama puasa, Bilqis banyak mengeluh karena belumterbiasa menahan haus dan lapar.
Bagi Ayu, halini adalah sesuatu yang sangat membanggakan.
"Haripertama puasa dia nangis, dia ngeluh dia berisik".
"Tapipas hari kedua, dia kayak biasa orang puasa aja pas umur dia 7tahun," paparnya.
Namunsayangnya, keinginan memberikan apa yang Bilqis mau sebagai hadiah belumterlaksana.
Perempuanyang pernah dikabarkan dekat dengan Raffi Ahmad ini belum bisa mengabulkan apayang diminta sang anak.
Hal itulantaran pusat perbelanjaan di Indonesia sedang tutup karena adanya pandemicovid-19.
"Iya lahsiapin hadiah, apa yang dia minta diturutin. Dia si pengin jalan-jalan ke mal,tapi kan nggak bisa".
"Sayabilang, sabar sampai tunggu waktu," pungkas pelantun lagu ‘Alamat Palsu’ini.
Pedangdut AyuTing Ting telah 6 tahun menjanda. Sejak itulah, dia selalu dihadapkandengan ketiadaan figur seorang ayah dalam diri anaknya.
Semenjakbercerai dari Henry Baskoro Hendarso atau Enji pada 2014 silam, Ayu hidupsebagai orang tua tunggal bagi buah hatinya itu.
Hingga saatini, Ayu Ting Ting diketahui belum ada keinginan untuk menikah kembali.
Kendatidemikian, di balik ketegaran Ayu Ting Ting sebagai orang tua tunggal, rupanyaia menyimpan kesedihan yang teramat mendalam.
Ayu Ting Tingpun diketahui masih betah menyandang gelarnya sebagai orang tua tunggal dariputri semata wayangnya (Ist-abh).