21 April 2025

Get In Touch

Beralasan Etika Politik, PDIP Tak Undang Demokrat ke GBK

Beralasan Etika Politik, PDIP Tak Undang Demokrat ke GBK

JAKARTA (Lenteratoday) – Partai Demokrat tak diundang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dalam puncak acara Bulan Bung Karno yang digelar di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, Sabtu (24/6/2023). Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristianto mengatakan ada alasan khusus yaitu terkait etika politik.

"Jadi, saya komunikasi dengan Mas Teuku Rifky terkait acara ini, karena memang ini adalah konsolidasi partai. Dan, kemudian kita intens komunikasi dengan teman-teman Partai Demokrat," kata Hasto di Stadion GBK, Jakarta Pusat.

Hasto bilang, tak hanya Demokrat tapi Partai Nasdem, dan PKS juga tak diundang. Menurutnya, hal itu dilakukan karena Demokrat ada etika politik dengan parpol tersebut. Pun, ia menekankan sudah berkoordinasi dengan Sekjen Demokrat Teuku Riefky.

"Jadi, saya bilang sama Mas Teuku Rifky, ‘Mas mohon maaf karena Demokrat ini kan ada etika politik bersama dengan PKS dan kemudian dengan Partai NasDem," ujar Rifky.

Namun, menurut dia, tak diundangnya Demokrat bukan berarti menutup komunikasi. Hasto bilang, komunikasi dengan Demokrat masih berlangsung baik.(*)

Reporter:dya,rls /Editor: widyawati

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.