
KEDIRI (Lenteratoday)-Pemkot Kediri mengadakan sarasehan perkoperasian di ruang Joyoboyo, Balaikota Kediri, Kamis (13/7/2023). Sarasehan tersebut merupakan rangkaian acara memperingati ke-76 Hari Koperasi Nasional (Harkopnas).
Sehari sebelumnya, Rabu (12/7/2023), mengadakan upacara bendera memperingati Harkopnas yang jatuh pada 12 Juli. Sementara kegiatan saresehan yang diadakan melibatkan insan-insan perkoperasian di Kota Kediri dan Jawa Timur, sebagai wujud komitmen Pemkot Kediri yang terus memberikan dukungan terhadap perkoperasian di Indonesia.
Sekretaris Daerah Kota Kediri, Bagus Alit saat memberikan sambutan mengatakan tema Harkopnas tahun 2023 adalah Pemajuan Koperasi Kunci Kesejahteraan Masyarakat. "Maka gerakan Koperasi harus mampu menjadi wadah untuk meningkatkan kesejahteraan anggota," ucapnya.
"Selain itu, juga harus mampu memberi manfaat bagi masyarakat secara luas. Untuk mewujudkannya, dibutuhkan komitmen kuat serta kesatuan gerak antara pengurus dan seluruh anggota dalam manjalankan lini usaha koperasi," imbuh Bagus.
Menurutnya seperti yang diketahui, saat ini pemerintah bersama dengan lembaga legislatif tengah menyusun RUU perkoperasian, sebagai pengganti UU No.25/1992 tentang perkoperasian.
"Berbagai isu strategis akan dimuat dalam RUU tersebut, antara lain: ketentuan modal, perluasan lapangan usaha, adopsi teknologi digital, modernisasi kelembagaan, pengaturan khusus usaha simpan pinjam dan afirmasi pada sektor riil," jelas Bagus.
Dikatakan Bagus, RUU tersebut disusun sebagai solusi sistemik untuk membangun koperasi lebih sehat, kuat, mandiri dan tangguh.
Sejalan dengan hal tersebut, Bambang Priambodo, Kepala Dinkop-UMTK Kota Kediri mengatakan diperlukan kolaborasi yang apik guna mengungkit perekonomian daerah, salah satu dengan perkoperasian,
"Sebagaimana arahan bapak Wali Kota Kediri untuk melesatkan perekonomian, dibutuhkan kolaborasi dengan berbagai pihak, salah satunya koperasi. Koperasi harus bisa menjadi agregator pengembangan UMKM, baik dalam permodalan maupun pendampingan," jelas Bambang lebih lanjut.
Perlu diketahui, acara sarasehan perkoperasian dalam rangka Harkopnas ke-76 ini mendaulat sejumlah narasumber profesional, yakni Ibrahim Abdullah dari KPP Pajak Pratama Kediri, Yusuf, Dekopin wilayah Jawa Timur dan Nugroho dari LSP KJK Jakarta.
Reporter: Gatot Sunarko/Editor: widyawati