20 April 2025

Get In Touch

Di Depan Relawan, Jokowi: Koalisi dan Cawapresnya Belum Jelas

Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat berpidato dalam rakernas Relawan Arus Bawah Jokowi (ABJ) di Hotel Grand Savero, Kota Bogor, Jawa Barat Sabtu (15/7/2023).(ist)
Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat berpidato dalam rakernas Relawan Arus Bawah Jokowi (ABJ) di Hotel Grand Savero, Kota Bogor, Jawa Barat Sabtu (15/7/2023).(ist)

JAKARTA (Lenteratoday)- Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri rakernas Relawan Arus Bawah Jokowi (ABJ) di Hotel Grand Savero, Kota Bogor, Jawa Barat. Ia bercerita mengenai situasi politik di Tanah Air saat ini.

"Jangan kita terlalu tertarik ke dalam situasi, suasana tahun politik yang sampai saat ini belum jelas," ujar Jokowi, Sabtu (15/7/2023).

Menurut Jokowi, koalisi partai saat ini belum jelas. Karena belum jelas, Jokowi meminta relawan untuk bekerja saja."Koalisi siapa dengan siapa, partai mana dengan mana, belum jelas," sebut Jokowi.

"Kalau koalisinya belum jelas, apa yang mau kita lakukan? Ya bekerja saja, setuju?," tanya Jokowi."Setuju!" ucap relawan serempak.

Lanjut, Jokowi menyinggung soal pasangan capres dan cawapres. "Cawapresnya siapa? belum jelas," kata Jokowi sambil tersenyum.

Jokowi mengaku senang karena sudah lama tidak bertemu relawan."Sangat senang sekali bisa bertemu Bapak-Ibu sekalian karena memang sudah lama sekali dan karena kesibukan kita masing-masing, tidak bisa berjumpa dalam kurun waktu yang lama," kata Jokowi.

Jokowi juga mengaku senang karena relawan ABJ tidak grasa-grusu."Tapi yang saya senang adalah apa yang disampaikan Pak ketua Umum maupun Pak Eko tadi, ABJ, Arus Bawah Jokowi tidak grasa-grusu, masih tenang, tidak terbawa arus ke sana ke sini, dan masih bekerja di bidangnya masing-masing," kata Jokowi.

Reporter:dya,rls /Editor:widyawati

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.