20 April 2025

Get In Touch

Ketua DPRD Kota Palangka Raya Sidak Kontingen KONI Porprov

Ketua DPRD Kota Palangka Raya (tengah) saat melakukan sidak di Porprov Kalteng
Ketua DPRD Kota Palangka Raya (tengah) saat melakukan sidak di Porprov Kalteng

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) – Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K. Yunianto, melakukan inspeksi mendadak (sidak) untuk meninjau kontingen Palangka Raya di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XII, Kalimantan Tengah, yang diselenggarakan di Kotawaringin Timur (Kotim).

Di sela- sela kegiatan Sigit mengatakan pada perlu dilakukannya evaluasi dengan regulasi yang baru atas Porprov yang sedang berlangsung.

"Hal ini agar tercapai tujuan dari pelaksanaan Porprov yaitu untuk melahirkan bibit-bibit unggul atlet di semua cabang olahraga (cabor)," papar Sigit, Kamis (27/7/2023).

Dengan tetap berpedoman pada regulasi yang ada, maka kondisi fair play akan tercipta dan setiap pemain yang terlibat dalam pertandingan akan mematuhi peraturan pertandingan dengan baik dan konsekuen.

Lebih lanjut Legislator yang menjabat sebagai Sekretaris DPD PDIP Provinsi Kalteng ini mengatakan, dalam mengikuti pertandingan, mental atlet juga harus dipersiapkan untuk fair play, sehingga perlombaan berjalan baik dan hasil yang murni. Sebagai contoh, atlet binaan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Palangka Raya, tapi justru membantu kabupaten lain.

"Jika KONI Kota Palangka Raya menemukan ada atlet binaannya yang melanggar, maka KONI Kota Palangka Raya harus bisa bertindak tegas," tegasnya.

Sigit menekankan, tindakan tegas harus dilakukan KONI Kota Palangka Raya, jangan hanya saat ada keperluan dana atlet ataupun pelatih minta ke KONI Palangka Raya. Sedangkan pada saat Porprov atlet bersangkutan malah mewakili kabupaten lain.

Disinilah KONI Kota Palangka Raya harus mengambil kebijakan tegas, yang dimulai sejak pembinaan.

"Jika ada atlet yang melanggar aturan, keluarkan dari Cabor yang diikutinya dan yang bersangkutan dicoret dari daftar pembinaan sebagai konsekwensinya,” pungkasnya. (*/ADV)

Reporter : Novita | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.