20 April 2025

Get In Touch

Ketua DPRD Berharap Palangka Raya Fair 2023 Berdampak Pada Perekonomian

Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K. Yunianto (kanan) saat mengunjungi salah satu stand di Palangka Raya Fair 2023.
Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K. Yunianto (kanan) saat mengunjungi salah satu stand di Palangka Raya Fair 2023.

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K. Yunianto, berharap peserta Palangka Raya Fair 2023 menjaga ketertiban, keamanan dan kenyamanan serta kebersihan. Dia juga berharap event tersebut memberikan dampak positif terhadap perekonomian masyarakat Palangka Raya.

Setidaknya ada 320 pelaku usaha serta 36 instansi yang ada di Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) mengikuti kegiatan Palangka Raya Fair 2023.

"Mari kita jaga lingkungan dalam rangka mendukung Kota Palangka Raya sebagai kota yang maju, rukun, dan sejahtera untuk menciptakan lingkungan cerdas, masyarakat sosial cerdas dan ekonomi cerdas," papar Sigit, Minggu (30/7/2023).

Palangka Raya Fair 2023 yang dipusatkan di halaman Gedung Olahraga (GOR) indoor serbaguna, Jalan Tjilik Riwut, diikuti oleh peserta terdiri dari dinas, badan dan kecamatan yang ada di bawah Pemerintah Kota (Pemkot) Palangka Raya.

Selain itu diikuti juga oleh Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Kalteng, unsur perbankan, perguruan tinggi, Dekranasda Palangka Raya, pelaku UMKM dan PKL di kota setempat.

Acara Palangka Raya Fair yang berlangsung dari tanggal 28 Juli hingga 1 Agustus 2023, merupakan bagian dari rangkaian perayaan hari jadi ke-58 Pemerintah Kota Palangka Raya dan hari jadi ke-66 Kota Palangka Raya.

"Saya mengunjungi stand- stand di Palangka Raya Fair untuk mendukung dan melihat partisipasi dari para peserta Palangka Raya Fair 2023," jelasnya.

Terkait gelaran ini, Sekretaris Dinas Perdagangan, Koperasi UKM dan Perindustrian Kota Palangka Raya, Hardiansyah menuturkan, Palangka Raya Fair digelar sebagai media untuk menampilkan capaian pembangunan Pemerintah Kota Palangka Raya

Palangka Raya Fair 2023 juga menjadi sarana untuk mempromosikan ragam potensi dan peluang investasi serta pasar bagi produk-produk unggulan dari Kota Palangka Raya.

Hardiansyah menambahkan, selain itu untuk mendorong dan menggairahkan kembali kegiatan perekonomian di Kota Palangka Raya dan mendongkrak pemasaran produk lokal Kota Palangka Raya.

"Palangka Raya Fair 2023 digelar sebagai media edukasi, promosi dan transaksi bagi masyarakat maupun para pelaku UMKM," pungkasnya. (*)

Reporter : Novita | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.