20 April 2025

Get In Touch

Program PTSL, Pemkab dan BPN Jember Bagikan 178 Sertifikat Tanah untuk Warga

Bupati Jember Hendy membagikan sertifikat pada warga disaksikan Kapolres dan Kepala BPN Jember.
Bupati Jember Hendy membagikan sertifikat pada warga disaksikan Kapolres dan Kepala BPN Jember.

JEMBER (Lenteratoday) - Bupati Jember Ir. H. Hendy Siswanto ST., IPU., bersama Kapolres Jember AKBP. Moh. Nurhidayat dan Kepala Badan Pertanahan Kabupaten Jember Akhyar Tarfi melakukan Penyerahan Sertifikat Tanah pada Selasa (8/8/2023) di Kelurahan Bintoro Kecamatan Patrang.

Hari ini ada 178 Sertifikat dari 5000 Sertifikat Tanah yang ada di Kecamatan Patrang diserahkan kepada warga Kelurahan Bintoro. Dalam program PTSL ini bertujuan memudahkan masyarakat untuk mendapatkan sertifikat tanah secara gratis serta mengurangi terjadi konflik dan oknum yang kurang bertanggungjawab.

"Sertifikat ini sangat istimewa dan berharga, di fotocopy dan aslinya disimpan dirumah, itu adalah barang berharga , jangan pinjamkan ke siapa pun dan juga jika membuka usaha di pikirkan dahulu jangan langsung membuka pinjaman dengan sertifikat tanah" tutur Bupati Jember kepada masyarakat dengan canda.

Kepada warga Jember diharapkan mengikuti program PTSL ini untuk menghindarkan masalah yang menyangkut dengan pertanahan dan juga warga harus saling mengingatkan kepada yang lainnya jika sertifikat tanah yang warga Jember punya di jaga dan digunakan dengan sebaik-baiknya.

Program ini merupakan program strategis dari Presiden dan juga Kementerian yang harus dilaksanakan bersama, hal ini sudah di Inisiasi sejak tahun 2017 dan terus berlanjut karena impact dan manfaatnya sangat dirasakan oleh masyarakat. Jember sendiri target di tahun 2025 adalah menyelesaikan tersertifikat semua dan harapannya warga Kabupaten Jember cepat mendaftarkan lahannya.

Pemerintah Kabupaten Jember siap mendukung dan mensuport anggaran harapannya untuk melaksanan program PTSL supaya program ini berjalan dengan lancar dan baik serta agar masyarakat Kabupaten Jember mempunyai sertifikat tanah. (Mok*)

Editor: widyawati

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.