20 April 2025

Get In Touch

Peringati Harvetnas 2023, Pj Wali Kota Batu Tegaskan Komitmen Teruskan Semangat Pejuang

Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, saat menyerahkan bantuan kepada perwakilan Janda Veteran di Kota Batu dalam peringatan Harvetnas 2023, di Graha Pancasila Balai Kota Among Tani, Senin (14/8/2023). (Santi/Lenteratoday)
Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, saat menyerahkan bantuan kepada perwakilan Janda Veteran di Kota Batu dalam peringatan Harvetnas 2023, di Graha Pancasila Balai Kota Among Tani, Senin (14/8/2023). (Santi/Lenteratoday)

BATU (Lenteratoday) - Pemerintah Kota (Pemkot) Batu menggelar kegiatan peringatan Hari Veteran Nasional (Harvetnas) 2023 bersama para veteran di Kota Batu, Senin (14/8/2023). Dalam acara tersebut, Penjabat (Pj) Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, menekankan komitmennya, dalam melanjutkan semangat perjuangan dan menghormati jasa para pejuang veteran.

Aries mengatakan, Pemkot Batu berperan penting dalam meneruskan semangat perjuangan yang telah ditanamkan oleh para veteran. Menurutnya, perjuangan para pejuang merupakan pijakan berharga yang harus dijaga dan diwariskan kepada generasi penerus.

"Sebagai penerus generasi bangsa yang kebetulan ada di sektor pemerintahan. Maka kami akan melanjutkan perjuangan itu dengan pembangunan, pengentasan kemiskinan, dan peningkatan ekonomi serta kesejahteraan masyarakat. Tentunya dengan upaya peningkatan yang kami lakukan. Jangan sampai perjuangan yang sudah mereka capai ini kita sia-siakan," ujar Aries, ditemui usai menghadiri kegiatan tersebut, di Graha Pancasila, Balai Kota Among Tani, Senin (14/8/2023).

Pj Wali Kota Batu ini juga menyoroti pentingnya memberikan dukungan konkret kepada para pejuang. Ia menyatakan, Pemkot akan memberikan bantuan berupa insentif, dan perhatian yang sungguh-sungguh kepada veteran, khususnya kepada janda-janda veteran. Aries Agung Paewai menjelaskan bahwa upaya ini merupakan bentuk penghormatan terhadap semangat dan pengorbanan para pejuang selama ini.

Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, saat menyerahkan bantuan kepada perwakilan Janda Veteran di Kota Batu dalam peringatan Harvetnas 2023, di Graha Pancasila Balai Kota Among Tani, Senin (14/8/2023). (Santi/Lenteratoday)

"Salah satunya kita hari ini mengantarkan mereka, dari tempat ini ke tempat tinggal masing-masing. Di tanggal 17 Agustus nanti juga begitu. Saya sudah minta kepada Kepala OPD untuk menjemput mereka dan hadir dalam peringatan upacara HUT RI 17 Agustus. Ini adalah wujud berbakti kita kepada beliau-beliau yang sangat luar biasa," serunya.

Lebih lanjut, pria yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Pendidikan (Dindik) Jawa Timur ini, menekankan adanya rencana kenaikan insentif bagi para veteran. Menurut Aries, apabila perekonomian Kota Batu terus menunjukkan peningkatan. Maka diupayakan dalam tahun depan, para veteran setempat akan menerima kenaikan insentif dari Pemkot Batu.

"Ya bisa saja (insentif) veteran kita tambah tahun depan, itu demi kesejahteraan mereka dengan memberikan sedikit penghormatan kepada mereka dengan kesejahteraan yang harus diperhatikan," tukasnya.

Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, saat berdialog singkat dengan para Janda Veteran dalam peringatan Harvetnas 2023, Senin (14/8/2023). (Santi/Lenteratoday)

Sementara itu, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Jawa Timur, Purn. Brigjend. Ismadi, turut memberikan pandangannya terkait peran generasi muda dalam meneruskan semangat juang. Ismadi menyatakan, semangat perjuangan harus terus hidup dalam berbagai aspek kehidupan, tidak hanya dalam bidang militer, melainkan dalam menghadapi kompleksitas tantangan modern seperti ekonomi dan teknologi.

Di sisi lain, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) LVRI Kota Batu, Handri Israwan, mengapresiasi upaya Pemkot Batu dalam memberikan dukungan kepada para pejuang. "Kami berterimakasih kepada Bapak Pj Wali Kota, yang saat ini kami masih difasilitasi semua. Beliau juga tadi keliling ke janda veteran yang usianya sudah 90 tahun, itu kami terenyuh. Jadi fasilitas ini memang harus diberikan kepada pejuang," ujar Handri.

Senada dengan pernyataan Ketua DPD LVRI Jawa Timur. Handri menambahkan bahwa dalam Harvetnas yang bertemakan "Dengan Jiwa, Semangat dan Nilai-nilai Juang '45. LVRI ikut serta mensukseskan Pemilu 2024 dan Konsisten untuk melanjutkan pembangunan Nasional." Menurutnya, penting bagi para veteran agar mampu bersikap netral dalam menyongsong pesta demokrasi nantinya.

Terpisah, seorang janda Veteran dari Kecamatan Bumiaji, Kadir Rasyidi, mengungkapkan rasa syukurnya atas fasilitas yang diberikan oleh Pemkot Batu selama ini. "Saya merasa senang karena mendapat insentif senilai Rp 4 juta per tahun. Itu diberikan selama 4 kali. Hari ini alhamdulillah dapat beras 5 Kg," ungkap perempuan lanjut usia ini.

Sebagai informasi, dalam kegiatan tersebut juga diserahkan bantuan berupa 5 Kilogram beras kepada para janda veteran di seluruh Kota Batu, yang berjumlah 84 orang. Selain itu, juga diserahkan Penghargaan Bintang LVRI kepada beberapa perwakilan veteran, oleh Ketua DPD LVRI Jawa Timur. (ADV)

Reporter: Santi Wahyu/Editor: widyawati

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.