21 April 2025

Get In Touch

Pemkab Nganjuk Luncurkan Program Nganjuk Smart City (NSC) untuk Kemajuan Ekonomi dan Pelayanan Publik

Peluncuran Nganjuk Semart City. (Abdillah Qomaru/Lenteratoday)
Peluncuran Nganjuk Semart City. (Abdillah Qomaru/Lenteratoday)

NGANJUK (Lenteratoday) - Pemerintah Kabupaten Nganjuk melalui Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten meresmikan program inovatif bernama Nganjuk Smart City (NSC) di Alun-alun Kabupaten Nganjuk, Sabtu (9/9/2023). Program ini bertujuan untuk mengintegrasikan semua layanan publik dalam satu aplikasi di perangkat daerah.

Bupati Nganjuk, Marhaen Djumaidai, mengatakan program NSC ini juga bertujuan untuk menghadirkan layanan publik dan mendukung perkembangan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) secara efisien.

Bupati yang akrab dengan panggilan Kang Marhaen ini juga mengatakan bahwa Nganjuk tidak kalah dalam kemajuan dengan kota-kota besar seperti Jakarta dan Surabaya, meskipun Nganjuk berada di daerah. Ia juga menjelaskan bahwa program ini memungkinkan kemudahan dalam transaksi ekonomi.

Sebelumnya, Pemerintah Kabupaten Nganjuk telah menggelar pertemuan hampir setiap tiga hari guna mempersiapkan sumber daya manusia, dengan melibatkan dua tim beranggotakan 99 orang. Tim pertama terdiri dari 75 orang dari personel teknis, kepala dinas, dan OPD; sementara tim kedua adalah tim penghubung yang terdiri dari 24 anggota.

“Nganjuk memang di daerah tapi tidak boleh kalah dengan kota-kota besar seperti Jakarta dan Surabaya,” ujarnya dalam sambutan.

Marhaen juga menegaskan bahwa saat ini adalah awal dari tahap baru. Ia juga menginformasikan bahwa baru-baru ini  telah mengadakan pertemuan dengan pedagang kaki lima untuk mengatur rincian harga produk mereka dalam aplikasi NSC, dengan tujuan untuk memberikan kemudahan kepada konsumen. “Ini harus memulai babak baru, mohon didukung ya,” tambahnya.  

Selanjutnya, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Nganjuk, Slamet Basuki, menjelaskan bahwa sejak tahun 2019 mereka telah mengembangkan beberapa aplikasi. Namun, semua aplikasi tersebut digabungkan menjadi satu dalam upaya untuk meningkatkan kemudahan akses. Aplikasi ini juga menjadi tempat sentral bagi semua aplikasi tersebut.

Slamet Basuki menekankan bahwa ini bukan akhir dari perjalanan, melainkan awal dari upaya mereka untuk terus mengembangkan aplikasi yang lebih baik, terutama dalam mendukung pertumbuhan ekonomi di Nganjuk.

“Konsen pemerintah Kabupaten Nganjuk ini bukan akhir tapi awal untuk mengembangkan aplikasi yang lebih baik untuk khususnya penumbuhan ekonomi di Nganjuk,” ujarnya.

Lebih lanjut, Slamet Basuki menjelaskan bahwa pemerintah telah meluncurkan program NSC yang bertujuan untuk mengembangkan empat sektor utama, yaitu infrastruktur digital, ekonomi digital, pemerintahan digital, dan masyarakat digital. Program ini mencakup upaya meningkatkan konektivitas digital, mendukung pertumbuhan ekonomi berbasis digital, meningkatkan efisiensi pemerintahan melalui teknologi informasi, serta mendorong masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam ekosistem digital.

“Ini Juga komitmen untuk selalu mengedepankan aspirasi masyarakat, kami juga membuka saran, kritik dan masukan masyarakat baik online maupun offline,” pungkasnya. (Adv Kominfo).

Reporter : Abdillah Qomaru | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.