21 April 2025

Get In Touch

Akibat Rem Blong Hijet Tabrak Motor di Jalur Pacet, Empat Korban Luka Berat

Akibat Rem Blong Hijet Tabrak Motor di Jalur Pacet, Empat Korban Luka Berat

Mojokerto - Akibat rem blong yang dialami mobil Daihatsu Hijet N-1885-BC saat melintas di jalur maut Jalan Raya Sendi AMD, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto, mengakibatkan 4 orang korban harus dilarikan ke RS Sumber Glagah, Kecamatan Pacet karena mengalami luka parah, Minggu (7/6/2020) siang.

Data yang diperoleh menyebutkan, sebelum kejadian sekitar pukul 14.15 WIB terlihat melintas mobil Daihatsu Hijet N-1885-BC yang dikemudikan Ahmad Affandi (35) asal Jalan Prof. M. Yamin Gang 5/219, Kota Malang bersama Andre (35) penumpang asal Pakisaji, Kabupaten Malang melaju dari selatan (Batu-Mojokerto).

Sesampai di TKP, tepatnya di jalur menurun (tanjakan arah Mojokerto-Batu) jalan Raya Sendi AMD, tiba-tiba mobil Hijet mengalami rem blong. Pengemudi berusaha menguasai stir mobilnya menghindar ke arah kanan. Namun dari arah berlawanan melaju kendaraan roda dua Honda Vario W-5047-SZ yang dikendarai Maulana Ikbal (20) mahasiswa asal Kecamatan Krembung berboncengan dengan Hilda Rizma Maulida, (20) mahasiswa asal Desa/Kecamatan Tulangan, Kabupaten Sidoarjo. Karena jaraknya terlalu dekat, tabrakan tak bisa terhindari. 

Suratman saksi mata di TKP  ketika ditemui wartawan mengatakan, mobil Daihatsu Hijet saat melintas di jalur jalan Raya Sendi AMD dari arah selatan melaju dengan kecepatan tinggi dan oleng lalu menabrak pengendara motor Honda Vario yang berjalan berlawanan arah. 4 korban harus dievakuasi ke rumah sakit terdekat karena mengalami luka berat.

"Setelah menabrak Honda Vario, mobil Daihatsu Hijet terperosok masuk jurang sejauh sekitar 20 meter," ungkapnya.

Data 4 korban yang dilarikan ke IGD RS. Sumber Glagah, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto :

  1. Ahmad Affandi (35) pengemudi mobil Hijet asal Jalan Prof. M. Yamin Gang 5/219, Kota Malang mengalami luka ringan.
  2. Andre (35) penumpang mobil Hijet asal Pakis Haji, Kabupaten Malang mengalami luka patah tulang bagian tangan sebelah kanan dan luka di bagian kepala.
  3. Maulana Ikbal (20) pengendara motor asal Desa Krembung, Kabupaten Sidoarjo mengalami luka patah tulang kaki sebelah kanan dan luka dibagian kepala.
  4. Hilda Rizma Maulida (20) teman yang dibonceng Maulana asal Desa/Kecamatan Tulangan, Kabupaten Sidoarjo mengalami luka ringan.

Kasusnya ditangani Unit Laka Lantas Polres Mojokerto. (Joe)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.