Gencarkan Edukasi Kebencanaan pada Anak Usia Sekolah, BPBD Kota Malang Bakal Gandeng Disdikbud

MALANG (Lenteratoday) - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Malang terus mengupayakan langkah proaktif dalam meningkatkan pemahaman kebencanaan kepada anak-anak sekolah.
Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Kota Malang, Prayitno mengatakan, langkah edukasi kebencanaan ini akan diperkuat dengan rencana kolaborasi bersama Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Malang.
Menurutnya, program ini akan berfungsi untuk membekali anak-anak usia sekolah, dengan pengetahuan dan keterampilan dalam menghadapi bencana.
"Kami konsepnya jemput bola ke sekolah, pun dari pihak sekolah juga bisa ke BPBD. Karena kan anak-anak ini investasi jangka panjang. Jangan ditakut-takuti terkait bencana, tapi justru dilatih untuk bagaimana menghadapi atau memitigasi bencana," ujar Prayitno, saat dikonfirmasi awak media, Senin (30/10/2023).
Prayitno menambahkan, rencana kolaborasi antara BPBD dan Disdikbud nantinya akan direalisasikan melalui Perjanjian Kerja Sama (PKS) yang akan segera dibentuk. PKS ini akan memastikan bahwa seluruh sekolah di Kota Malang, sambungnya, akan terlibat dalam upaya edukasi kebencanaan.
"Jadi tidak menempel di mata pelajarannya tapi mungkin di kegiatan ekstrakurikuler seperti kepramukaannya. Nanti di situ ada teori sekaligus praktek dalam memitigasi ataupun menghadapi bencana," tambah pria yang pernah menjabat sebagai Camat Kedungkandang ini.
Lebih lanjut, Prayitno juga menyatakan bahwa sejauh ini banyak sekolah yang telah mengunjungi Kantor BPBD yang beralamat di Jalan Mayjend Sungkono, Kedungkandang. Namun, untuk lebih menyelaraskan serta memasifkan upaya edukasi kebencanaan. Menurutnya penting untuk mengintensifkan komunikasi BPBD dengan Disdikbud Kota Malang.
"Nanti kami jadikan Disdikbud sebagai Satuan Pendidikan Aman Bencana, jadi kalau misalnya satu sekolah di satu kecamatan itu sudah menjadi satuan pendidikan bencana, mereka bisa mengedukasi sekolah-sekolah lainnya. Bayangkan, ke depan kalau tiap sekolah di setiap kecamatan sudah teredukasi bencana, ini kan juga baik untuk kota Malang," tegas Prayitno.
Reporter: Santi Wahyu|Editor:widyawati