22 April 2025

Get In Touch

Sehari, Pemerintah Kota Mojokerto Panen 5 Penghargaan

Sehari, Pemerintah Kota Mojokerto Panen 5 Penghargaan
Sehari, Pemerintah Kota Mojokerto Panen 5 Penghargaan

MOJOKERTO (Lenteratoday) -Hanya dalam tempo sehari saja, Pemerintah Kota Mojokerto panen 5 penghargaan. Sebanyak 5 penghargaan tersebut diterima langsung oleh Wali Kota Mojokerto, Hj. Ika Puspitasari SE diantaranya, 1 penghargaan tingkat nasional Anindhita Wustara Data dari Badan Pusat Statistik (BPS) di Jakarta, 4 penghargaan lainya diterimakan langsung dari Ketua dan Wakil Ketua Komisi Informasi Provinsi Jawa-Timur, Edi Purwanto dan Elis Yusniawati di acara malam Anugerah Keterbukaan Informasi Publik (KI Award) tahun 2023 yang diselenggarakan di Grand Swiss - Belhotel Surabaya, Senin (4/12/2023) malam.

Empat penghargaan yang diterima langsung oleh Walikota Mojokerto, Hj. Ika Puspitasari, SE yang biasa disapa Ning Ita tersebut diantaranya, Katagori Umum Kualitas Informasi Terbaik, Sarana dan Prasarana Terbaik, Katagori Informatif dan Badan Publik Terfavorit dengan raihan nilai tertinggi 98,64 dari 38 Kabupaten/Kota se-Jatim.

Pada kesempatan itu, Walikota Mojokerto, Ning Ita mengatakan, Alhamdulillah dan luar biasa hari ini Kota Mojokerto mendapatkan lima penghargaan sekaligus. Ini tentunya berkat kerjasama luar biasa dari seluruh jajaran. U tuk KI Award, ini membuktikan prestasi ini bukan sesuatu yang mustahil.

Sedangkan terkait perjalanan Kota Mojokerto dalam meraih penghargaan KI Award tahun 2020 masih kategori D, tidak informatif. Namun di tahun berikutnya naik signifikan menjadi informatif kategori A.

"Tahun ini, Kota Mojokerto berhasil meraih terfavorit. Artinya, tantangan berikutnya adalah bagaimana mempertahankan prestasi tersebut. Sehingga komitmen dan sinergi dalam layanan keterbukaan informasi publik ini harus diperkuat lagi," tegas Ita.

Masih kata Ning Ita, mengingat keterbukaan informasi publik sejatinya bukan sekedar kepatuhan terhadap kewajiban, melainkan sebagai strategi dalam menyukseskan suatu program, meningkatkan demokrasi dan meningkatkan kepercayaan publik terhadap penyelenggaraan pemerintahan.

Sebagaimana juga diungkapkan oleh Wakil Gubernur Jawa-Timur, Emil Elistianto Dardak dalam sambutannya mengatakan, kita ingin menggeser paradigmanya dari sekedar kepatuhan ke strategi dan keunggulan kompetitif.

"Keterbukaan informasi sebagai strategi pembangunan yang harus kita wujudkan bersama sama," pungkas Emil (*/Wisnu Joedha)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.