20 April 2025

Get In Touch

Hari Anak dan Disabilitas Sedunia, Ini Pesan Walikota Eri Cahyadi

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi saat memberi pesan dalam gelaran Hari Anak dan Disabilitas Sedunia 2023. (Jannatul Firdaus/Lenteratoday)
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi saat memberi pesan dalam gelaran Hari Anak dan Disabilitas Sedunia 2023. (Jannatul Firdaus/Lenteratoday)

SURABAYA (Lenteratoday) -Pemerintah Kota Surabaya bersama anak-anak Surabaya telah menggelar peringatan Hari Anak dan Disabilitas Sedunia 2023, Selasa (12/12/2023) di Balai Budaya Surabaya. Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi turut hadir, dan beri pesan untuk anak-anak di Kota Pahlawan ini.

"Jadilah pemimpin yang bijaksana di tahun 2045. Jadilah pemimpin-pemimpin di masa yang akan datang untuk Kota Surabaya, dari anak-anakku semua yang memiliki karakter-karakter Surabaya yang sangat luar biasa," pesan Eri pada anak-anak Surabaya.

Gelaran hari ini merupakan wadah yang disiapkan Pemkot Surabaya untuk anak-anak Surabaya berkarya. Maka ia ingin anak-anak Surabaya terus berjuang, terus berani mengeluarkan pendapatnya, dan harus nyaman ada di Kota Surabaya.

Eri melanjutkan, ia ingin anak-anak Surabaya saling membantu, saling menguatkan satu dengan yang lainnya, tidak ada bullying, tidak ada yang menyakiti teman melainkan selalu menjaga dan selalu menghormati antar teman.

Gemuruh teriakan "Siaap" dari anak-anak Surabaya saling sahut kala Wali Kota Eri bertanya, "Anak-anakku siapa tidak? jadi anak yang saling membantu siap apa tidak?"

Mendengar jawaban itu, Eri meminta Kepala Dinas Pendidikan Kota Surabaya, Kepala Dinas Sosial Kota Surabaya, serta Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak serta Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3APPKB) Kota Surabaya untuk bersiap dan saling menguatkan.

Ia yakin anak-anak di Surabaya adalah anak-anak yang kuat, juga calon pemimpin di Surabaya yang kuat. "Janji sama ayah ya, jadi anak yang kuat di Surabaya, jadi pemimpin yang bijaksana di Surabaya, dan menjadi anak yang saleh salihah, patuh kepada guru dan kepada orangtua," ucap Eri kepada anak-anak.

Eri mengaku bangga kepada anak-anak Surabaya. Eri mengingatkan bahwa anak-anak Surabaya saat ini adalah pemimpin-pemimpin Surabaya di masa yang akan datang. Ia ingin Surabaya menjadi kota yang lebih layak anak lagi, menjadi kota yang ramah anak, melebihi saat ia menjadi Wali Kota saat ini (*)

Reporter: Jannatul Firdaus|Editor: Arifin BH

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.