20 April 2025

Get In Touch

Wakil Ketua DPRD Palangka Raya Optimistis Keamanan Nataru Terjaga

Tim dari Polda Kalteng saat melakukan sterilisasi di salah satu Gereja di Palangka Raya.(ist)
Tim dari Polda Kalteng saat melakukan sterilisasi di salah satu Gereja di Palangka Raya.(ist)

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Dalam rangka memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat saat merayakan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024, Pemkot Palangka Raya bekerja sama dengan Polda Kalteng dan TNI melakukan persiapan dan penjagaan. Melihat itu, Wakil Ketua I DPRD Kota Palangka Raya, Wahid Yusuf, optimitis kondusif akan kondusif hingga pergantian tahun nanti.

Masyarakat pun diimbau, bekerjasama menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) selama momen Nataru."Tentunya kita berharap  perayaan Nataru di Kalimantan Tengah, termasuk Palangka Raya, berjalan dengan lancar, aman, dan kondusif," papar Wahid, Senin (25/12/2023).

Ia pun menilai operasi lilin telabang yang dilaksanakan Polda Kalteng dari tanggal 20 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024 cukup efektif dalam menjaga kelancaran arus lalulintas dan Kamtibmas selama Nataru.

Pengamanan dilakukan melalui 35 pos jaga dan 4 pos pelayanan yang tersebar di seluruh wilayah Provinsi Kalteng. Jadi selain memberikan pelayanan keamanan, pihak Polda juga siap memberikan bantuan dan informasi kepada masyarakat.

"Tentu ini merupakan tindakan yang sangat bermanfaat, karena tidak hanya mengamankan tempat ibadah, tapi juga menjaga keamanan di sejumlah lokasi wisata dan objek vital lainnya," jelas Wahid.

Pada kesempatan ini, Wahid juga menyampaikan Selamat merayakan Natal kepada rekan-rekan di DPRD Kota Palangka Raya dan masyarakat Kota Palangka Raya yang merayakannya, semoga bisa dilalui dengan damai, toleransi dan saling menghargai.

"Saya yakin dengan adanya kerja keras dari aparat dan pihak terkait, serta kesadaran masyarakat untuk menjaga Kamtibmas dan menjunjung toleransi, keamanan dan kenyamanan akan selalu terjaga," pungkasnya.

Reporter : Novita|Editor:widyawati

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.