20 April 2025

Get In Touch

Awal Tahun 2024 Terjadi Pergeseran Pejabat di Lingkup Pemkot Palangka Raya

Sertijab antara Plt BPBD Palangka Raya yang lama Berlianto kepada Plt BPBD yang baru, Hendrikus Budi (kiri)
Sertijab antara Plt BPBD Palangka Raya yang lama Berlianto kepada Plt BPBD yang baru, Hendrikus Budi (kiri)

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Di awal tahun 2024, Pemerintah Kota (Pemkot) Palangka Raya kembali melakukan beberapa pergeseran jabatan.

Menurut Wakil Ketua II Komisi A DPRD Kota Palangka Raya, Mukarramah, pergeseran jabatan merupakan suatu langkah yang dilakukan dalam rangka mengoptimalkan kinerja Pemkot. Tujuannya adalah untuk mendorong munculnya ide-ide, terobosan, dan inovasi baru, dalam menjalankan roda pemerintahan.

"Pergeseran jabatan di awal tahun diharapkan membawa dampak positif bagi pemerintahan daerah kedepannya," papar Mukarramah, Kamis (4/1/2024).

Mukarammah menilai pergeseran jabatan tersebut sebagai kesempatan untuk menciptakan suasana baru, yang bisa memicu kemajuan dalam berbagai aspek pelayanan publik.

Ia melanjutkan, dengan menyatukan keahlian, pengalaman, dan ide-ide segar dari para pejabat yang menduduki posisi baru, harapannya akan tercipta sinergi yang lebih solid dalam menjalankan roda pemerintahan dan memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Wakil Ketua II Komisi A DPRD Kota Palangka Raya, Mukarramah

"Melalui pergeseran ini juga diharapkan menciptakan lingkungan kerja yang dinamis dan terbuka terhadap ide-ide baru, sehingga Pemkot setempat lebih responsif dan efisien dalam menjawab tuntutan dan kebutuhan masyarakat," terangnya.

Pergeseran Pejabat di eselon dua maupun tiga tersebut yaitu penunjukan Sabirin Muhtar, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Palangka Raya, kini dipercaya menjabat sebagai Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Palangka Raya. Selanjutnya Fifi Arfina, yang sebelumnya menjabat sebagai Plt Kepala Disdukcapil, kini mengemban tugas sebagai Plt Kepala BKPSDM Palangka Raya.

Kemudian jabatan Plt Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Palangka Raya dipercayakan kepada Hendrikus Budi, yang sebelumnya menjabat sebagai Camat Bukit Batu.

Sedangkan Berlianto, yang sebelumnya sebagai Plt Kepala Pelaksana BPBD Palangka Raya, akan fokus pada Tugas Pokok dan Fungsi (Tupoksi)nya sebagai Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Palangka Raya.

"Dengan adanya pergeseran jabatan ini, diharapkan bisa membawa angin segar dan suasana baru, khususnya di struktur organisasi pemerintah daerah," ucap Mukarramah.

Sementara itu Plt BPBD Palangka Raya yang baru menjabat, Hendrikus Budi, berkomitmen agar penanganan bencana di Kota Palangka Raya semakin baik dan akan memaksimalkan Portal Perisai untuk deteksi dini bencana Karhutla.

“Tentunya kami akan terus berkoordinasi dengan berbagai pihak terkait penanganan bencana, serta membutuhkan masukan dan saran agar lebih baik ke depannya,” pungkasnya.

Reporter: Novita|Editor: Arifin BH

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.