
PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Setiap desa yang ada di Kalimantan Tengah (Kalteng) diharapkan bisa menggali potensi yang ada dengan cara mendorong inovasi. Hal ini disampaikan Ketua Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, Nenie Adriati Lambung.
Nenie meyakini setiap desa pasti memiliki potensi yang dapat digali dan dikembangkan, seperti di sektor pariwisata, pertanian, perkebunan, perikanan, peternakan dan sektor lainnya. "Menggali potensi desa penting untuk menciptakan kemandirian, terutama yang bisa meningkatkan pendapatan asli desa," papar Nenie, Minggu (4/2/2024).
Ia mengatakan, dalam upaya menggali potensi setiap desa, tentunya bisa dengan memanfaatkan dana desa yang disalurkan oleh pemerintah, yang direalisasikan melalui program-program tertentu.
"Dana desa harus dikelola dengan baik, digunakan untuk berinovasi dalam pembangunan dan pengembangan hal-hal yang bermanfaat bagi desa dan masyarakat," ucap Nenie.
Selanjutnya legislator wanita yang menjabat sebagai Ketua DPC PDIP Kota Palangka Raya ini menambahkan, jika desa mampu berinovasi maka akan menjadi penggerak kemajuan dan kemandirian daerah. Inilah mengapa hal ini harus menjadi perhatian bersama, dari pemerintah dengan dukungan seluruh masyarakat.
"Setiap desa di Kalteng harus mampu berinovasi dan menggali semua potensi yang dimiliki, karena inilah yang diharapkan bisa menciptakan desa-desa yang maju," pungkasnya. (*)
Reporter : Novita | Editor : Lutfiyu Handi