22 April 2025

Get In Touch

DKPP-Bulog Kediri Salurkan Bantuan Beras ke 33.632 Rumah Tangga Sasaran

Penyerahan bantuan pangan berupa beras 10 kg kepada salah satu Rumah Tangga Sasaran.
Penyerahan bantuan pangan berupa beras 10 kg kepada salah satu Rumah Tangga Sasaran.

KEDIRI (Lenteratoday) - Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Kediri berupaya meringankan beban masyarakat akibat harga beras yang terus naik di pasaran. Dengan menggandeng Perum Bulog Kantor Cabang Kediri DKPP menyalurkan bantuan beras kepada 33.632 rumah tangga sasaran (RTS).

Penyaluran bantuan dibagi dalam dua tahap. Tahap pertama, Januari-Februari-Maret 2024, dan tahap kedua pada April-Mei-Juni 2023. Tiap RTS mendapatkan bantuan 10 kg beras.

Kepala DKPP Kota Kediri Muhammad Ridwan kepada awak media mengatakan, penyaluran bantuan pangan diberikan di 46 Kelurahan di Kota Kediri sesuai jadwal yang telah ditentukan. Besaran beras yang diterima per rumah tangga sasaran sebesar 10Kg

“Perum Bulog Kantor Cabang Kediri, menyediakan beras sebanyak 33 ribu 632 sak atau 336 ribu 32 ton, di setiap bulannya, hingga bulan Juni mendatang,” ujar Muhammad Ridwdan, Rabu (7/2/2024). (*)

Reporter: Gatot Sunarko | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.