23 April 2025

Get In Touch

Tekan Kenaikan Harga, Pemkot Kediri Gelontor Beras Murah Lewat Operasi Pasar

Operasi Pasar penjualan beras murah diadakan Pemkot Kediri
Operasi Pasar penjualan beras murah diadakan Pemkot Kediri

KEDIRI (Lenteratoday) -Pemkot Kediri berupaya meringankan beban warganya di tengah harga beras kian melambung. Upaya dilakukan dengan menggandeng Bulog menggelar operasi pasar dengan menggelontorkan 30 ton beras di tiga kecamatan pada 26-28 Februari 2024.

Sebanyak 30 Ton beras yang digelontorkan terdiri darii 24 ton beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) dan 6 ton beras premium. Operasi Pasar Beras ini hanya diperuntukkan bagi warga KTP Kota Kediri dengan pembatasan tiap orang hanya boleh membeli maksimal 10 kg beras.

Kepala Bagian Administrasi Perekonomian Kota Kediri, Tetuko Erwin Sukarno mengatakan kuota beras murah ini diberlakukan batas pembelian.

“Masing-masing titik kecamatan kita distribusikan 8 ton beras SPHP dan 2 ton beras premium. Untuk harga beras SPHP yakni Rp 52.000 per 5 kilogram, sedangkan beras premium Rp 68.000 per 5 kilogram,” ujarnya.

Dengan pemerataan pendistribusian beras murah pada operasi pasar ini, Erwin berharap harga beras di pasaran bisa mengalami penurunan. “Kami berharap dengan digelar serangkaian operasi pasar beras ini bisa meredam harga beras saat ini,”ujarnya usai menjual beras pada operasi pasar di Kantor Kecamatan Kota, Selasa (27/2/24).

Erwin mengatakan pihaknya tengah mengevaluasi penyaluran beras SPHP yang ada di pasar.

“Kami evaluasi bagaimana tingkat kepatuhan para pedagang dalam mentransaksikan beras SPHP,” ungkapnya.

Sementara itu, menurut Sukarti warga Kelurahan Manisrenggo yang ikut mengantre untuk membeli beras murah, pada operasi pasar ini beras dijual dengan harga Rp 10.400/kg.

Sukarti mengaku 2 kantong beras atau 10 kg beras tidak mencukupi untuk kebutuhan pangan seluruh anggota keluarganya.

"Saya berharap operasi pasar ini sering-sering dilakukan, karena sangat membantu masyarakat,” ungkapnya.

Reporter: Gatot Sunarko|Editor: Arifin BH

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.