Parade Surabaya Juang Masuk KEN 2024 Kemenparekraf, DPRD Minta Libatkan Lebih Banyak Pelaku Kesenian Tradisional dan UMKM

SURABAYA (Lenteratoday) - Agenda tahunan Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya, Parade Surabaya Juang kini masuk rangkaian acara Karisma Event Nusantara (KEN) 2024 yang digagas oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Republik Indonesia.
Masuknya Parade Surabaya Juang ke dalam KEN 2024 Kemenparekraf menjadi peluang bagi Pemkot untuk terus berinovasi. Pemkot secara masif dapat mempromosikan pariwisata dan budaya Kota Surabaya dalam agenda tahunan tersebut.
Menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua DPRD Kota Surabaya Laila Mufidah menekankan agar Pemkot menjadikan agenda tahunan tersebut untuk melestarikan budaya Nusantara.
"Agenda Parade Surabaya Juang dapat menjadi media bagi Pemkot untuk melestarikan budaya dengan lebih banyak melibatkan pelaku kesenian tradisional di Kota Surabaya," ujar Laila Mufidah, Rabu (28/02/2024)
Menurut politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tersebut, Parade Surabaya Juang dapat menjadi media bagi pelaku kesenian tradisional untuk menampilkan ragam kesenian dan budaya.
Selain itu, agenda ini dapat memberikan dampak secara ekonomi dan kesejahteraan bagi pelaku kesenian tradisional.
"Pemkot bisa melakukan inovasi dalam Parade Surabaya Juang dengan menambah porsi kesenian tradisional, kekayaan budaya, dan teatrikal yang bisa lebih variatif," tambahnya.
Sementara itu, Pemkot juga perlu untuk lebih banyak melibatkan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) ketika diadakannya Parade Surabaya Juang selain pelaku kesenian tradisional.
Menurut Laila, agenda Parade Surabaya Juang akan meningkatkan geliat ekonomi di Kota Surabaya selama event berlangsung. Hal ini wajar karena pengunjung yang datang akan banyak dan menjadi keuntungan bagi UMKM di sekitar acara.
"Harapannya agenda tahunan ini bisa memberikan dampak signifikan bagi pelaku UMKM dalam peningkatan taraf ekonomi dan kesejahteraan pelaku UMKM," tutupnya. (*)
Reporter: Pradhita (Mg) | Editor : Lutfiyu Handi