21 April 2025

Get In Touch

Pemprov Jatim Bagikan 2.000 Masker pada Masyarakat

Pemprov Jatim Bagikan 2.000 Masker pada Masyarakat

Surabaya – Pemprov Jatim bersama Kodam V/Brawijaya dan Polda Jatim semakin gencar melakukan upaya mengurangi penularan Covud-19. Salah satu yang dilakukan adalah membagikan 2 juta masker di beberapa tempat, Minggu (28/6/2020).

Langkah tersebut dilakukan menindak lanjuti perintah Presiden Joko Widodo, pekan lalu ketika berada di Surabaya.

Di antara tempat yang menjadi sasaran pembagian masker adalah Pasar Tembok, Taman Bungkul, dan terminal Bungurasih. Tempat-tempat tersebut dinilai sebagai lokasi kerumunan massa, termasuk car free day di beberapa ruas jalan di Surabaya.

Di Pasar Tembok, pembagian masker dilakukan langsung oleh Kapolda Jatim Irjen Pol Fadil Imran, Pangdam V Brawijaya, Mayjen TNI Widodo Iryansyah, Sekdaprov Jatim, Heru Tjahjono, serta Pangkoarmada II Laksda Heru Kusmanto. Mereka membagikan masker baik pada para pedagang maupun pengunjung pasar.

Dalam kesempatan itu, mereka juga memberikan himbauan kepada masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan. “Kami menyampaikan supaya masyarakat terus memakai masker, cuci tangan dan jaga jarak,” kata Heru Tjahjono.

Selain Forkompimda Jawa Timur, nampak juga Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini yang datang menyusul bersama Kapolrestabes Surabaya, Kombespol, Johnny Isir.

Risma juga langsung membagikan masker kepada pengunjung pasar, mengingatkan agar selalu memakai masker dan mencuci tangan serta menjaga jarak antar pengunjung pasar. (ufi)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.