23 April 2025

Get In Touch

Beredar QRIS Palsu, Anggota DPRD Palangka Raya Minta Pemkot Segera Ambil Tindakan

Anggota Komisi A DPRD Kota Palangka Raya, Syaufwan Hadi
Anggota Komisi A DPRD Kota Palangka Raya, Syaufwan Hadi

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Kasus QRIS palsu meresahkan masyarakat di beberapa wilayah Kalimantan Tengah (Kalteng). Anggota Komisi A DPRD Kota Palangka Raya, Syaufwan Hadi, meminta Pemerintah Kota Palangka Raya segera mengambil tindakan.

"Masyarakat kami imbau agar meningkatkan kewaspadaan terhadap adanya kejahatan QRIS Code yang berpotensi merugikan. Sementara Pemkot harus segera bertindak," papar Syaufwan, Senin (25/3/2024).

Selain itu ia menekankan pentingnya kehati-hatian saat melakukan transaksi digital. Masyarakat diingatkan untuk melakukan scan QRIS hanya pada merchant-merchant yang terpercaya dan telah terverifikasi.

Untuk menindaklanjuti permasalahan ini, Syaufwan mendorong Pemerintah Kota (Pemkot) Palangka Raya agar menggandeng pihak perbankan untuk melakukan sosialisasi kepada masyarakat mengenai cara mengidentifikasi antara QRIS Code asli dengan yang palsu.

"Melalui langkah tersebut, diharapkan bisa mencegah lebih banyak korban penipuan dan demi memastikan keamanan transaksi digital, karena ini adalah tindakan kriminal yang harus segera diatasi," pungkasnya.

Reporter : Novita/Editor: widyawati

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.