19 April 2025

Get In Touch

Meriahkan Hari Jadi Ke-118 Kota Blitar, 160 Lembaga dan Ribuan Orang Gelar Flashmob "Blitar Kawentar" Serentak

Wali Kota Blitar, Santoso (tengah) dan Wawali Kota Blitar, Tjujuk Sunario (kiri) bersama Forkopimda Kota Blitar melakukan gerapan flashmob
Wali Kota Blitar, Santoso (tengah) dan Wawali Kota Blitar, Tjujuk Sunario (kiri) bersama Forkopimda Kota Blitar melakukan gerapan flashmob "Blitar Kawentar" di Aloon-aloon Kota Blitar

BLITAR (Lenteratoday) - Peringatan Hari Jadi Ke-118 Kota Blitar Tahun 2024 ini berbeda dan lebih meriah, dengan digelarnya flashmob "Blitar Kawentar" serentak oleh 160 lembaga dan ribuan orang se Kota Blitar.

Gelaran flashmob "Blitar Kawentar" dilakukan serentak usai upacara Peringatan Hari Jadi Ke-118 Kota Blitar di Aloon-aloon Kota Blitar, yang diikuti langsung oleh Wali Kota Blitar Santoso, Wakil Wali Kota Blitar Tjujuk Sunario, Ketua DPRD Kota Blitar de Syahrul Alim serta jajaran Forkopimda, Sekda Kota Blitar Priyo Suhartono dan seluruh Kepala OPD lingkup Pemkot Blitar.
Termasuk tamu undangan yang hadir, seluruhnya ikut melakukan gerakan flashmob selitar 2,5 - 3 menit. Diiringi oleh lagu "Blitar Kawentar", sebuah lagu yang telah menjadi simbol kebanggaan dan ikon Kota Blitar.

Setelah flashmob di Aloon-aloon Kota Blitar, serentak 160 lembaga mulai dari OPD, UPT, sekolah, instansi bertikal dan horizontal juga lembaga perbankan maupun BUMN se Kota Blitar. Juga melakukan gerakan flasmob, yang direkam dalam bentuk video untuk dilombakan.

Dengan gelaran flashmob "Blitar Kawentar" ini bukan hanya sekadar memeriahkan, tapi juga merupakan media promosi bagi Kota Blitar. Melalui video yang diambil dari flashmob ini, pemerintah daerah berencana untuk mengunggahnya di akun media sosial, seperti Instagram, Facebook dan Youtube. Sebagai bagian dari upaya promosi destinasi wisata dan kegiatan budaya di Kota Blitar.

Sebelumnya dalam sambutan sebagai Inspektur Upacara Peringatan Hari Jadi Ke-118 Kota Blitar, Wali Kota Blitar Santoso menyampaikan dengan mengusung tema “Keren Kuthane, Mulya Wargane”, upacara ini menjadi momen penting merenungkan perjalanan Kota Blitar sepanjang 118 tahun terakhir. "Mari kita bersama-sama mengucapkan puji syukur kepada Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan perlindungan kepada kita semua, sehingga Kota Blitar dapat terus berkembang dan memperlihatkan prestasi yang gemilang," tutur Wali Kota Santoso.

Sebagai informasi, 1 April setiap tahunnya menjadi momen bersejarah bagi Kota Blitar karena pada hari itu diperingati terbentuknya Gemente Blitar 118 tahun yang lalu. Peringatan Hari Jadi Kota Blitar adalah ungkapan rasa syukur atas berkat dan rahmat Allah SWT terhadap perjalanan sejarah Kota Blitar yang penuh dinamika hingga mencapai kemajuan seperti yang dirasakan saat ini.

Dalam sambutannya Wali Kota Santoso mengatakan di usia yang terus bertambah, Kota Blitar mengalami kemajuan signifikan dalam berbagai bidang, baik fisik maupun non-fisik. Peningkatan indeks pembangunan manusia, pertumbuhan ekonomi, penurunan angka kemiskinan dan tingkat pengangguran yang menurun menjadi bukti nyata kemajuan yang telah dicapai. Selain itu, sarana prasarana pelayanan publik, infrastruktur dan ruang terbuka hijau juga terus berkembang dengan baik.
“Pemerintah daerah akan terus bekerja keras untuk memastikan bahwa setiap program pembangunan, selalu mengutamakan kepentingan dan kesejahteraan seluruh warga Kota Blitar,” tegasnya.

Pada kesempatan ini Wali Kota Santoso juga memaparkan prestasi yang berhasil diraih sejak memimpin Kota Blitar pada 26 Februari 2021, mulai dari bidang politik dan keamanan. Pemilu serentak 2024 di Kota Blitar berjalan dengan aman, damai dan kondusif dengan partisipasi masyarakat mencapai hampir 85%.

Kota Blitar juga terus berkembang menjadi kota sehat dalam level tertinggi, kota layak anak, kota cerdas, kota Adipura yang bersih dan hijau, serta kota peduli HAM. “Menjaga kesehatan masyarakat, pendidikan yang berkualitas, serta perlindungan lingkungan hidup dan hak asasi manusia (HAM) telah menjadi prioritas utama pemerintah daerah dalam membangun Kota Blitar yang lebih baik dan berdaya saing,” lanjut orang nomor satu di Kota Blitar tersebut.

Sejak Wali Kota Santoso dan wakilnya Tjutjuk Sunario dilantik, Kota Blitar telah meraih 131 penghargaan baik di tingkat regional maupun nasional. Hal ini menunjukkan sinergitas dan dedikasi dari semua pihak serta menegaskan bahwa arah pembangunan Kota Blitar telah berada di jalur yang tepat.

Dengan berbagai capaian positif dan penghargaan yang telah diraih, agar Kota Blitar dapat mewujudkan visinya sebagai kota yang keren, unggul, makmur dan bermartabat. Program-program Blitar Keren yang berdampak pada masyarakat seperti Program RT Keren, RASTRADA, Ransum Peduli Lansia, Internet Gratis, Blitar In Hand, Sekolah Perempuan, Pendidikan Gratis dengan Sekolah Religius Nasionalis dan Berbudaya, Layanan Kesehatan Gratis yang mencakup semua, peningkatan kualitas kehidupan beragama, serta program pembangunan daerah lainnya harus terus dilanjutkan.

Event-event daerah yang menjadikan Kota Blitar semakin keren seperti Ben Carnival, Peringatan Bulan Bung Karno, Bazaar Blitar Djadoel, Soekarno Coffee Festival, dan lain sebagainya juga harus dilanjutkan sebagai upaya menggerakkan ekonomi kreatif dan ekonomi kerakyatan. Semua ini menjadi bukti nyata komitmen dan kerja keras Pemerintah Kota Blitar untuk terus membawa kemajuan dan kesejahteraan bagi masyarakatnya.

Pada momentum Peringatan Hari Jadi Ke-118 Tahun 2024 ini, sekaligus juga diresmikan Puskesmas Sukorejo dan lounching udeng Joko Pangon sebagai pasangan batik Puspa Dahana yang menjadi ikon Kota Blitar. “Melalui visi dan misi Blitar Keren, saya optimis Kota Blitar akan terus berkembang menjadi kota yang keren, unggul, dan berdaya saing, serta memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh warganya,” papar Wali Kota Santoso.

Terakhir sebelum mengakhiri sambutannya dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat, Wali Kota Santoso juga menyampaikan berbagai program, seperti pembukaan Gerakan Pangan Murah, bazaar Ramadhan, dan gerakan ASN berbelanja di pasar tradisional. "Semua kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka menjaga eksistensi pasar tradisional, melindungi UMKM, dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi daerah, sesuai dengan amanat RPJMD Kota Blitar," pungkasnya.(*)

Reporter:arief sukaputra\Editor:ais

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.