
JAKARTA (Lenteratoday)-BMKG memprediksi akan terjadi fenomena supermoon pada Selasa, 9 April 2024 mendatang. Ini bertepatan dengan kemungkinan malam takbiran menyambut Idul Fitri 1 Syawal 1445 H.
BMKG dan BRIN telah melaporkan analisisnya terkait kemungkinan hilal akan mencapai kriteria MABIMS pada 9 April sehingga Idul Fitri jatuh pada 10 April. Meski demikian, Kemenag masih akan tetap menunggu sidang isbat 9 April.
"Waspadai peluang pasang maksimum akan terjadi supermoon tanggal 9 April, posisi bulan yang terdekat dengan bumi sehingga gravitasinya terkuat. Dikuatkan dengan purnama secara sempurna, secara maksimum," kata Kepala BMKG Dwikorita Karnawati dalam rapat terkait mudik Lebaran 2024 dengan Komisi V DPR, Selasa (2/4/2024).
Pasang maksimum ini akan berpotensi memicu terjadinya banjir rob di sejumlah wilayah."Perlu diwaspadai adanya potensi rob saat periode Lebaran. Banjir di pesisir berpeluang terjadi 1-13 April di beberapa wilayah pesisir: pesisir Banten, pesisir Jateng," kata Dwikorita.
"Ini dapat mengganggu aktivitas masyarakat dan bongkar muat," ujarnya.
Reporter:dya,rls/Editor: widyawati