
MADIUN ( Lenteratoday)- Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Kota Madiun membuka pendaftaran bakal calon walikota (cawali) dan bakal calon wakil walikota (cawawali) bertepatan dengan Hari Kartini, Minggu (21/4/2024).
Ketua DPC PDIP Kota Madiun, Anton Kusumo, mengatakan proses penjaringan dan penyaringan bakal calon paling lambat selesai pada 31 Mei 2024. Pendaftaran akan dibuka untuk umum.
“Pendaftaran akan kami buka 21 April Hingga 31 Mei mendatang,” kata Anton, Minggu (21/4/2024).
Penjaringan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah Kota Madiun sengaja dibuka bertepatan dengan peringatan Hari Kartini, mengandung maksud mengilhami semangat RA Kartini dalam berjuang demi kemerdekaan Indonesia.
“Sesuai semboyan RA Kartini, Habis Gelap Terbitlah Terang, itu semangat kami untuk berjuang demi kemenangan di Pilkada Kota Madiun 2024,” ujar Anton.
Anton mempersilakan siapapun yang hendak mencalonkan diri maju di Pilkada Kota Madiun 2024 dari PDIP untuk memasukkan lamaran. Pendaftaran dibuka untuk umum baik kader PDIP maupun nonkader.
PDIP tidak memiliki kriteria khusus bagi para pelamar. Yang terpenting pelamar memenuhi syarat pencalonan sesuai ketentuan Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Reporter : Wiwiet Eko Prasetyo/Co-Editor: Nei-Dya