
SURABAYA (Lenteratoday) - DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) telah secara resmi membuka pendaftaran bakal calon kepala daerah atau cakada 2024.
Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKB Provinsi Jawa Timur, Anik Maslachah mengatakan pendaftaran tersebut memiliki dua pola. Pertama melalui online dan kedua, offline dengan mengunjungi langsung Kantor DPW atau Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB di masing-masing wilayah.
"Pendaftaran bisa dilakukan secara online maupun offline. Gubernur harus hadir di DPW masing-masing, begitu juga untuk wali kota dan bupati yang mendaftar di DPC," ujar Anik Maslachah kepada wartawan di Kota Surabaya pada Rabu (24/4/2024).Diketahui pendaftara dilakukan sejak Sabtu (20/4/2024).
Anik menjelaskan, PKB sebagai partai terbuka memberikan kesempatan kepada semua individu tanpa memandang latar belakang. Prinsipnya, setiap bakal cakada tersebut harus siap bersama PKB untuk membangun bangsa.
"Pendaftaran wajib bagi semua individu yang ingin menjadi cakada 2024 PKB, baik petahana maupun calon baru, baik kader maupun non-kader," jelasnya.
Perempuan yang juga Wakil Ketua DPRD Jawa Timur tersebut mengakui bahwa DPW PKB sudah memiliki beberapa opsi calon untuk Pilkada Jatim. Namun, menurutnya yang terpenting setiap cakada harus siap bekerja sama membangun bangsa, terlepas dari latar belakang individunya.
"Tetapi tetap PKB mempunyai itikad agar bisa bersama-sama, sehingga besar harapan bisa melakukan koalisi. Yang terpenting visi dan misi sama dengan PKB," pungkasnya.
Reporter: Pradhita (mg)/Co-Editor: Nei-Dya