
KEDIRI (Lenteratoday) -Kelurahan Ngampel Kota Kediri mengadakan halal bi halal antar-komunitas dan organisasi semasyarakat tanpa memandang latar belakang secara mandiri. Kegiatan ini rutin diadakan tanpa menggunakan dana APBD.
Kegiatan berlangsung hari Jumat (26/4/24) di aula kelurahan Ngampel. Dalam acara yang digawangi oleh LKK (Lembaga Kemasyarakatan Kelurahan) Ngampel dan dimotori oleh LPMK ini dihadiri warga dari berbagai unsur.
Subagyo, Kepala Kelurahan Ngampel menerangkan kegiatan halal bihalal ini sudah menjadi tradisi menahun bagi masyarakat di Kelurahan Ngampel.
“Bisa dikatakan agenda rutin tahunan dan tempat acara berpindah pindah sebelumnya diadakan di SD Ngampel sekarang di Gedung Serba Guna Kelurahan Ngampel,” ungkap Subagyo mengutip rilis Dinas Komunikasi dan Informatika, Sabtu (27/4/24. Ia mengapresiasi LKK Ngampel yang menyelenggarakan tanpa gunakan anggaran APBD.
Panitia mengundang KH Dr. Reza Ahmad Zahid atau yang akrab disapa Gus Reza dari Ponpes Al Mahrussiyah Lirboyo sekaligus pengurus PBNU untuk menyampaikan nasihat-nasihat dan pesan penting kepada para peserta yang hadir dalam agenda tersebut.
Heri Nurdianto, Ketua LPMK Ngampel mengatakan agenda ini membawa misi yang mulia. Melalui kegiatan semacam ini predikat Kota Kediri sebagai kota toleran menurut survei yang diselenggarakan Setara Institute dapat terus dijaga bahkan ditingkatkan.
Reporter: Gatot Sunarko/rls