20 April 2025

Get In Touch

Renovasi 5 Ribu Rumah selama Memimpin Jember, Bupati: Warga Jember Harus Tinggal di Rumah yang Layak

Bupati Hendy beserta rombongan saat kunjungan ke rumah warga dan memberikan bantuan sembako.
Bupati Hendy beserta rombongan saat kunjungan ke rumah warga dan memberikan bantuan sembako.

JEMBER (Lenteratoday) - Bupati Jember Ir. H. Hendy Siswanto, ST., IPU., ASEAN Eng., dalam Jember Bershodaqoh (J-Bershodaqoh) juga menggelar home visit. Salah satu kegiatan dalam kunjungan rumah itu adalah memberikan bantuan sembako, sandang, dan bantuan lain kepada para penerima bantuan renovasi rumah tak layak huni.

Dalam sesi wawancara, Bupati Hendy menjelaskan bahwa selama pihaknya memimpin Jember, tercatat ada sebanyak 8 ribu rumah yang tidak layak huni dan membutuhkan renovasi. "Alhamdulillah, 5 ribu sudah selesai dan sisa 3 ribu rumah," terangnya.

Meski telah menyelesaikan 5 ribu rumah, hal itu tidak menjadikan pihaknya bahagia. "Soalnya masih banyak yang belum," ungkapnya. Mengingat, rumah tempat tinggal mereka perlu segera dibetulkan untuk menjaga keluarga dari cuaca dan ancaman lain.

Ke depan, Pemkab Jember bakal secara bertahap menyelesaikan sejumlah 3 ribu rumah yang tak layak huni itu. "Mereka adalah anak-anak saya semua, mereka harus tidur dengan layak di tempat tinggal yang layak," lanjutnya. Targetnya, secara bertahap akan diselesaikan tahun ini. "Dan, tahun depan insya Allah tuntas," tandasnya. (adv/mok)

Co-Editor: Nei-Dya

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.