
MALANG (Lenteratoday) - Penjabat (Pj) Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat, mengajak masyarakat terutama anak muda, untuk menggunakan media sosial dengan berwawasan Pancasila. Hal tersebut disampaikannya dalam peringatan Hari Lahir Pancasila yang jatuh setiap 1 Juni, Sabtu (1/6/2024).
Mengusung tema "Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045," Wahyu menekankan, pentingnya menyebarkan konten positif, menghormati perbedaan, dan menghindari penyebaran hoaks sebagai bagian dari implementasi nilai-nilai Pancasila di era digital.
"Kami ingin memastikan bahwa semangat Pancasila terus hidup dan berkembang di kalangan anak muda melalui berbagai platform, termasuk media sosial," ujarnya.
Wahyu mengatakan, menumbuhkan semangat ideologi Pancasila di kalangan anak muda juga menjadi fokus utama Pemkot Malang. Menurutnya, Pemkot Malang telah bekerjasama dengan perguruan tinggi dan organisasi kemasyarakatan di kalangan mahasiswa.
"Mereka juga sudah beberapa kali audiensi dengan saya, dan saya tekankan pentingnya ideologi Pancasila," katanya.
Dalam konteks bermedia sosial dengan berwawasan Pancasila yang juga diinisiasi olehnya, Wahyu berharap program ini dapat mendorong generasi muda untuk memanfaatkan media sosial secara bijak dan bertanggung jawab, serta menjunjung tinggi nilai-nilai kebangsaan dan persatuan.
Lebih lanjut, Wahyu menjelaskan berbagai program yang telah dilaksanakan oleh Pemkot Malang dalam rangka menanamkan nilai-nilai Pancasila. Terkait dengan kerukunan umat beragama, menurutnya Pemkot Malang selalu mengadakan pendidikan wawasan kebangsaan melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) agar nilai-nilai Pancasila selalu diingat oleh masyarakat.
Selain itu, Wahyu juga mengungkapkan bahwa Pemkot Malang secara rutin telah melakukan silaturahmi dengan para pemuka agama untuk menjaga kondusifitas wilayah. "Kemarin sebelum Waisak, saya berkunjung ke Vihara. Para pemuka agama juga berkeinginan agar saya bisa melihat secara langsung bagaimana aktivitas keagamaan di sana," pungkasnya.
Sebagai informasi, dalam Upacara Peringatan Harlah Pancasila tahun 2024 ini, Pemkot Malang juga membagikan sebanyak 10 juta Bendera Merah Putih. Pembagian tersebut, secara simbolis diserahkan kepada 5 Camat, perwakilan Veteran, perwakilan TP-PKK, perwakilan Pramuka Kota Malang, perwakilan tokoh pemuka agama, serta perwakilan organisasi kepemudaan di Kota Malang.
Reporter: Santi Wahyu/Editor: widyawati