16 April 2025

Get In Touch

Mendag dan Dirut Bulog Bahas Harga dan Stok Pangan

Mendag dan Dirut Bulog melakukan pertemuan, Kamis (6/6/2024)
Mendag dan Dirut Bulog melakukan pertemuan, Kamis (6/6/2024)

JAKARTA (Lenteratoday) - Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan, bersama Direktur Utama Bulog, Bayu Krisnamurthi, membahas mengenai perkembangan harga, stok, dan optimalisasi penyaluran SPHP pangan. Pembahasan dilakukan dalam pertamuan di Kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta, Kamis (6/6/2024).

"Penyaluran bantuan pangan dan SPHP terealisasi dan harga terkelola dengan baik," kata Mendag Zulkifli Hasan.

Pada kesempatan tersebut, Mendag didampingi oleh Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri, Isy Karim; Direktur Jenderal Perdagangan Luar Negeri, Budi Santoso; Staf Khusus Mendag Bidang Promosi Perdagangan Dalam Negeri, Hadi Daryanto.

Sementara itu, secara terpisah Zulkifli Hasan mengatakan bahwa pihaknya rutin melakukan pemantauan ketersediaan pasokan pangan, untuk memastikan harga dalam kondisi yang aman dan terjangkau dalam menghadapi Hari Raya Idul Adha 2024.

“Tadi saya ke Pasar Cilegon, pasar besar sekali tadi. Sekarang balik dulu, saya tiap minggu, begini kerjanya (pantau harga pangan di pasar)," kata Mendag di sela memimpin ekspose barang hasil pengawasan yang tidak memenuhi ketentuan, di Serang, Banten, Kamis (6/6/2024).

Mendag mengaku dari hari kunjungan kerja meninjau sejumlah harga bahan pokok atau sembako di Pasar Blok F Kota Cilegon, didapatkan harga pangan dalam kondisi yang aman. “Saya ke pasar tadi barang cukup, stok cukup, harga aman,” ujar Mendag pula.

Zulhas, sapaan Zulkifli Hasan, menyebutkan bahwa sejumlah bahan pokok seperti bawang merah, bawang putih, cabai, telur, hingga beras dalam kondisi yang stabil. “Bawang merah Rp40.000 per kilogram (kg), bawang putih Rp40.000 per kg, cabai Rp40.000 per kg, telur termurah Rp27.000 per kg, ayam termurah Rp38.000 per kg, beras stabil,” kata Mendag.

Zulhas juga menandaskan pemerintah akan terus menyediakan stok beras yang cukup memasuki berhentinya musim hujan. Dia bersyukur bahwa saat ini harga beras sudah tidak naik, sehingga terjangkau oleh masyarakat.

Sebelumnya, Direktur Utama Perum, Bulog Bayu Krisnamurthi memastikan bahwa stok beras dalam menghadapi Idul Adha 2024 dalam kondisi yang aman, karena saat ini stok di gudang BUMN bidang pangan itu mencapai 1,81 juta ton.

Dia juga mengungkapkan stok beras Bulog sangat aman, karena Bulog memiliki stok 1,81 juta ton sehingga sangat aman menghadapi Idul Adha. (*)

Sumber : Rls/antara | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.