16 April 2025

Get In Touch

Fashion Show Daur Ulang Sampah Di Kabupaten Madiun Dihujat Netizen

Fashion Show Daur Ulang Sampah (YouTube Pemkab Madiun)
Fashion Show Daur Ulang Sampah (YouTube Pemkab Madiun)

MADIUN (Lenteratoday) -Acara pemecahan rekor muri peragaan busana daur ulang sampah plastik yang dilakukan dalam rangka memperingati hari lingkungan hidup 2024 oleh Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Madiun mendapatkan hujatan dari netizen lantaran akan menambah permasalahan sampah baru.

Menurut netizen fashion show sepanjang 2 Kilometer di jalan MT Haryono, Kecamatan Caruban, Kabupaten Madiun, Sabtu (8/6/2024) pagi, hanya akan menambah sampah-sampah palastik baru, yang akan lebih susah di daur ulang.

Karena dikhawatirkan ribuan peserta yang mengikuti kegiatan itu mengunakan produk baru bukan mendaur ulang dari sampah yang selesai acara akan menjadi masalah baru.

"Yakin itu daur ulang? Kalo untuk karnaval sih ok… Tapi kalo kebermanfaatan sehari hari ataupun untuk digunakan ke acara pesta kok masih ragu. Sebaiknya edukasi dan penerapan 4R (recycle, reuse, reduce, dan replace), yang perlu dimaksimalkan," tulis akun @suryadodik mengomentari postingan akun @halomadiun yang mengunggah acara fashion show busana daur ulang sampah plastik di media sosial Instagram.

"Pemecahan rekor MURI menciptakan sampah baru" kata akun @erenslevian kata akun lainnya.

Akun @dwijatanaya juga menulis dalam komentar,
"Ojo ngunu lah hari lingkungan hidup mbok yang realistis, nggak mburu gebyare mawon. Tenan, sudah saatnya sadar…."

"Masih menjadi misteri dimana letak daur ulangnya," timpal netizen lainnya.

Hingga saat ini ada sekitar 1.436 yang menyukai ungahan tersebut dan 50 komentar yang sebagian besar bernada negatif pada gelaran acara tersebut.

Reporter: Wiwiet Eko Prasetyo|Editor: Arifin BH

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.