16 April 2025

Get In Touch

Disdik Palangka Raya Tidak Hanya Fokus Pada Kelulusan Tapi Pada Kualitas Para Siswa

Sekretaris Disdik Kota Palangka Raya, Aprae Vico Ranan.
Sekretaris Disdik Kota Palangka Raya, Aprae Vico Ranan.

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Palangka Raya, memastikan peserta didik di tingkat Sekolah Dasar (SD) yang ada di Kota Palangka Raya lulus 100 persen.

Hal ini dinyatakan oleh Sekretaris Disdik Kota Palangka Raya, Aprae Vico Ranan dimana kelulusan 100 persen peserta didik di tingkat SD tersebut, merupakan bentuk komitmen pemerintah setempat melalui Disdik. Bersama seluruh satuan pendidikan yang terus berupaya memberikan hasil terbaik, dalam dunia pendidikan di wilayah setempat.

"Target kelulusan 100 persen untuk tingkat SD dipastikan berhasil diraih, dengan demikian pendidikan di Kota Palangka Raya diharapkan terus berkembang," papar Vico, Kamis(13/6/2024).

Ia menerangkan adapun faktor-faktor yang selama ini berkontribusi terhadap pencapaian tersebut, yaitu Disdik selalu berupaya menekankan pada kualitas pendidikan. Terus berupaya meningkatkan kompetensi para pengajar, dan fasilitas pendidikan di sekolah-sekolah.

Sedangkan terkait program pendukung, dengan adanya program remedial dan bimbingan belajar yang bisa membantu para siswa. Untuk mengatasi kesulitan belajar yang diberikan di sekolah.

Selain itu, adanya keterlibatan para orang tua berupa dukungan dan partisipasi aktif, dalam proses pendidikan anak-anak mereka. Termasuk memotivasi siswa agar memiliki semangat belajar yang tinggi.

"Tapi hal terpenting adalah memastikan bahwa kelulusan diikuti dengan peningkatan kualitas pendidikan, jadi tidak hanya fokus pada kelulusannya saja," tuturnya.

Terkait komitmen, Vico mengutarakan jika Disdik mempunyai komitmen kuat dalam upaya meningkatkan kualitas dan kuantitas pendidikan di wilayah setempat.

Langkah atau strategi yang dijalankan oleh Disdik untuk mencapai tujuan tersebut, yakni dengan peningkatan kualitas pengajaran dan pelatihan bagi para guru dengan mengadakan workshop yang bertujuan meningkatkan kompetensi mereka dalam mengajar.

Vico menambahkan penggunaan teknologi, dengan memperkenalkan teknologi pendidikan terbaru dan metode pengajaran yang inovatif. Untuk meningkatkan proses belajar mengajar, juga harus diterapkan oleh para guru. Hal ini ditujukan agar pengembangan kurikulum, sesuai dengan kebutuhan lokal serta standar nasional bahkan internasional.

"Termasuk fasilitas belajar yang memadai, seperti buku, alat peraga dan teknologi pendukung. Hingga akses pendidikan yang merata, bagi seluruh anak di Kota Palangka Raya," pungkasnya.

Reporter:Novita/Editor:Ais

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.