19 April 2025

Get In Touch

Bupati Blitar Ditunjuk jadi Narasumber Talkshow Green Leadership 2024 oleh KLHK

Bupati Blitar, Rini Syarifah bersalaman dengan Menteri LHK, Siti Nurbaya.(foto/ist)
Bupati Blitar, Rini Syarifah bersalaman dengan Menteri LHK, Siti Nurbaya.(foto/ist)

BLITAR (Lenteratoday) - Bupati Blitar, Hj Rini Syarifah ditunjuk menjadi narasumber dalam Talkshow Green Leadership Tahun 2024, yang digelar di Auditorium Dr. Ir. Soejarwo Gedung Manggala Wanabakti Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Jakarta, Jumat(21/6/2024).

Disampaikan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Blitar, Achmad Cholik yang mendampingi Bupati Rini dalam talk show, dengan tema “Sinergitas Green Leadership untuk Masa Depan Pembangunan Lingkungan Hidup dan Kehutanan Berkelanjutan” ini digelar oleh KLHK.
"Kegiatan talkshow ini dibuka langsung oleh Ibu Menteri LHK, Ibu Siti Nurbaya Bakar," ujar Cholik.

Lebih lanjut dijelaskan Cholik, Bupati Blitar dalam kegiatan tersebut memaparkan "Inovasi Daerah dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup di Kabupaten Blitar".

"Selain Ibu Bupati Blitar, juga ada pembicara lainnya pada talkshow tersebut diantaranya Dr. Ir. Bambang Hendroyono, MM, Drs. Palguna Rutekas, Dr. Ir. Mahfudz, MS, Ir. Sigit Reliantoro, MSc dan Seto Ferdiantoro," jelasnya.

Diungkapkan Cholik kegiatan tersebut diikuti secara luring oleh pejabat Eselon I Lingkup KLHK, Staf Khusus Menteri Lingkup KLHK, Unit Kerja Eselon II Lingkup KLHK, Institut Hijau Indonesia, Green Youth Movement seluruh Indonesia, Green Leadership Indonesia seluruh Indonesia, Saka Wanabakti dan Saka Kalpataru, serta peserta-peserta yang hadir secara daring melalui zoom meeting.

"Ibu Bupati juga menekankan, bahwa beliau berkomitmen dalam keberlangsungan pengelolaan lingkungan hidup di Kabupaten Blitar," ungkapnya.

Mengawali paparannya, Bupati Rini mengucapkan terima kasih kepada KLHK atas kesempatan yang diberikan, untuk menjadi narasumber dalam talkshow ini.

Selanjutnya orang nomor satu di Kabupaten Blitar tersebut menerangkan beberapa isu strategis, bidang Lingkungan Hidup di Kabupaten Blitar yaitu tingginya timbunan sampah plastik, infrastruktur dan sarana prasarana pengelolaan persampahan yang belum memadai.

"Kemudian terus turunnya debit air permukaan, baik di mata air, sungai maupun sumur-sumur warga maupun pertanian dan rendahnya Indeks Kualitas Tutupan Lahan," terangnya.

Dalam rangka menangani beberapa isu tersebut, dikatakan Bupati Rini Pemkab Blitar mencoba menciptakan beberapa inovasi dalam bidang lingkungan hidup antara lain :

1. BALISTIK (Blitar Libas Sampah Plastik)
Blitar Libas Sampah Plastik (Balistik) adalah kebijakan Pemerintah Kabupaten Blitar dalam pembatasan dan pengendalian sampah plastik sekali pakai.

2. SIBANKSAM (Sistem Informasi Bank Sampah)
Sibanksam merupakan aplikasi yang memberikan informasi secara online dan real time kepada masyarakat tentang pengelolaan sampah.

3. GETAR KASIH (Gerakan Terpadu Kali Bersih)
Merupakan gerakan kesadaran masyarakat akan fungsi sungai dan menjaga kebersihannya.

4. GERAKAN BLITAR MENANAM
Merupakan upaya konservasi sumber daya alam dan pelestarian lingkungan hidup melalui penanaman pohon

5. BANK POHON
Sebagai upaya mendukung Gerakan Blitar Menanam yang berfungsi sebagai wadah menampung, merawat dan mendistribusikan bibit kepada masyarakat secara gratis.

Sebagai penutup, Bupati Rini berpesan agar semua stakeholder, instansi dan masyarakat, mampu bersinergi dan berkomitmen kuat agar pengelolaan Lingkungan hidup di daerah-daerah dapat berkelanjutan.

"Terutama anak-anak muda calon penerus dan pemimpin bangsa ini, memiliki amanah terhadap masyarakat, keberlangsungan hidup masyarakat, dan lingkungan hidup itu dapat menyangkut hajat hidup orang banyak," pesannya.

Terakhir, Bupati Rini berharap, agar kegiatan talkshow ini dapat bermanfaat bagi seluruh peserta yang telah hadir pungkasnya.

Reporter:Arief Sukaputra/Editor:Ais

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.