
SURABAYA (Lenteratoday) - Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya akan mengadakan kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) pada Sabtu (24/8/2024). Menariknya, dalam PKKMB 2024 ini Untag mengambil tema ‘Teknologi untuk Budi Pekerti’.
Koordinator Sie Layout dan Dekorasi PKKMB 2024 Untag Surabaya, Aditya Rizki Adi, S.T., M.T. mengatakan, pentingnya memanfaatkan teknologi, seperti software Autocad, untuk memastikan penataan ruang yang tidak hanya efisien tetapi juga mendukung kenyamanan dan keamanan peserta.
"Dengan teknologi, kami dapat merancang tata letak yang optimal dan sesuai dengan kebutuhan kegiatan, sehingga memberikan pengalaman terbaik bagi mahasiswa baru," kata Adit, Jumat (23/8/2024).
Selain itu, penerapan teknologi dalam pengelolaan kelistrikan dan ketersediaan air bersih juga menjadi bagian integral dari misi untuk mendukung budi pekerti. Adit menjelaskan, bahwa teknologi membantu timnya dalam memantau dan mengelola sumber daya dengan bijak, menghindari pemborosan, dan menjaga lingkungan.
“Memang benar, teknologi tidak hanya untuk memudahkan pekerjaan, tetapi juga sebagai sarana untuk membangun kesadaran akan tanggung jawab sosial dan lingkungan. Kami sudah menyiapkan gedung, lapangan, semua ruangan, hingga memastikan kelistrikan dan ketersediaan air bersih telah kami sehingga siap digunakan dengan baik pada pelaksanaan PKKMB 2024 nanti,” jelasnya.
Melalui pendekatan ini, PKKMB 2024 tidak hanya menjadi ajang orientasi, tetapi juga platform untuk menginternalisasi nilai-nilai budi pekerti melalui penggunaan teknologi yang bertanggung jawab.
Adit berharap, pengalaman ini dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa baru untuk memadukan kecakapan teknologi dengan etika dan moralitas dalam kehidupan kampus dan masyarakat luas.
“Kami berharap kegiatan PKKMB 2024 dapat berjalan dengan lancar dan tidak ada kendala yang berarti. Dan juga semoga tidak ada gangguan yang fatal terkait hal-hal yang telah kami siapkan,” tukasnya.
Diketahui, PKKMB 2024 Untag Surabaya berlangsung selama lima hari mulai 24-28 Agustus 2024. (*)
Reporter: Amanah | Editor : Lutfiyu Handi