
BANYUWANGI (Lenteratoday) - Pasangan bakal calon Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani dan bakal calon Wakil Bupati Mujiono resmi mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banyuwangi, Rabu (28/8/2024). Sepanjang jalan rute, warga menyambut di pinggir jalan dengan antusias pasangan kepala daerah Banyuwangi yang yang berjalan kaki itu.
Pendaftaran pasangan yang diusung 16 partai politik antara lain, PDIP, Golkar, Gerindra, Demokrat, Nasdem, PPP, PKS, Hanura, PAN, Garuda, Perindo, Ummat, Gelora, PSI, PKN, dan Partai Buruh, ini berangkat dari Posko Kebersamaan di wilayah Kebalenan dengan berjalan kaki diiringi oleh berbagai elemen masyarakat.
Pemberangkatan menuju KPU didahului dengan santunan anak yatim, pembacaan ayat suci Al-Qur'an, sholawat, serta pembacaan doa bersama lintas agama dan setelah itu diakhiri pembacaan deklarasi pemenangan.
Bacabup incumbent Ipuk Fiestandani berharap kepada masyarakat Banyuwangi saat Pilkada serentak nanti, masyarakat Banyuwangi turut mensukseskan, dan hadir ke TPS-TPS. “Kita berharap pada saat Pilkada nanti, datang ke TPS-TPS ya, salurkan hak suaranya,” kata Ipuk Fiestandani saat jumpa pers di Pers Room KPU Banyuwangi, Rabu (28/8/2024).
Pihaknya juga meminta kepada masyarakat mendukung Pilkada serentak ini, agar berjalan lancar, aman dan kondusif.
Untuk Pilkada 2024 ini, Partai Pengusung Paslon Cabup-cawabup Banyuwangi, Ipuk-Mujiono menargetkan menang, dan meraup perolehan suara yang signifikan yakni pada kisaran 70 persen suara.
Bakal calon bupati petahana Ipuk Fiestiandani urung melawan kota kosong, setelah PKB secara tanpa koalisi memastikan mengusung pasangan calon KH Ali Makki Zaini atau Gus Makki dan Ali Ruchi pada Pilkada Banyuwangi 2024.
Gus Makki-Ali Ruchi menerima langsung surat dukungan di Kantor DPP PKB di Jakarta awal pekan kemarin. Paslon bacabup bacawabup Gus Makki-Ali Ruchi juga mendaftar ke KPU setelah bacabup Ipuk. (*)
Reporter : PJ Moko | Editor : Lutfiyu Handi