02 April 2025

Get In Touch

Mobil Dinas Digunakan Untuk Kepentingan Pribadi Jadi Sorotan Anggota Dewan

Kendaraan dinas operasional ditemukan parkir di Jl RTA Milono KM 8
Kendaraan dinas operasional ditemukan parkir di Jl RTA Milono KM 8

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) – Ditemukannya sebuah mobil ber-plat merah, kendaraan operasional milik pemerintah, yang digunakan untuk berdagang sayuran di pasar subuh, menjadi sorotan Anggota Dewan.

Menanggapi hal ini, Wakil Ketua II Komisi I DPRD Kota Palangka Raya, Syaufwan Hadi, mengatakan kendaraan yang seharusnya mendukung aktivitas dinas tersebut, justru terlihat parkir di pinggiran pasar sebelum Jalan Basir Jahan, Kilometer 8, RTA Milono, Palangka Raya.

"Terlihatnya keberadaan mobil dinas di lokasi tersebut tentunya perlu dipertanyakan  terkait pengawasannya," papar Syaufwan, Sabtu (29/3/2025).

Ia mempertanyakan bagaimana kendaraan operasional kelurahan tersebut bisa digunakan untuk kepentingan pribadi. 

Syaufwan menegaskan bahwa fasilitas negara harus dipergunakan sesuai dengan peruntukannya.

“Jangan sampai aset pemerintah disalahgunakan untuk kepentingan pribadi serta bagaimana pengawasan dari dinas terkait ?,” ucapnya.

Karena itu ia menekankan pentingnya transparansi dan kedisiplinan dalam penggunaan fasilitas negara, tidak terkecuali di tingkat kelurahan. Ia juga mendorong agar temuan ini dapat segera ditindaklanjuti.

Namun hingga berita ini diturunkan, pihak Kelurahan Kereng Bangkirai belum memberikan tanggapan resmi terkait dugaan penyalahgunaan kendaraan dinas tersebut.

Sementara itu pihak DPRD Kota Palangka Raya berencana akan mengusut lebih lanjut guna memastikan adanya sanksi jika terbukti terjadi pelanggaran.

“Kami akan terus menindaklanjuti dan meminta penjelasan dari pihak kelurahan, tujuannya agar kejadian serupa tidak terulang,” pungkasnya. (*)

Reporter : Novita | | Editor : Lutfiyu Handi

 

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.