Wali Kota Blitar Salurkan Bantuan Atensi untuk 120 Warga Disabilitas dan Anak Tidak Mampu

BLITAR (Lentera) - Wali Kota Blitar, Syauqul Muhibbin, menyalurkan bantuan Asistensi Rehabilitasi Sosial (Atensi) bagi Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS) kluster disabilitas dan anak tidak mampu di Kantor Dinas Sosial (Dinsos) Kota Blitar pada, Senin (21/4/2025).
Wali Kota Blitar yang biasa disapa Mas Ibin mengapresiasi terobosan yang dilakukan Dinsos, bekerja sama dengan Kementerian Sosial (Kemensos) Republik Indonesia. "Ini wujud pemerintah harus hadir, membantu warga tidak mampu terutama disabilitas dan anak-anak yang paling bawah," ujar Mas Ibin.
Program ini merupakan hasil kerja sama antara Pemkot Blitar melalui Dinsos setempat, dengan UPT Sentra Terpadu "Prof. Dr. Soeharso" Surakarta, dan Kemensos RI.
Mas Ibin mengungkapkan jika Dinsos Kota Blitar sebelumnya telah mengusulkan kepada Kemensos, agar memberikan bantuan kepada kelompok rentan tersebut. "Bantuan disalurkan sebagai bentuk kepedulian pemerintah terhadap kluster penyandang disabilitas, anak-anak, dan warga tidak mampu di Kota Blitar," ungkapnya.
Total bantuan yang diberikan meliputi 110 paket kebutuhan pokok, yang terdiri dari beras, minyak goreng, kacang hijau, kecap, kipas angin, peralatan mandi, dan perlengkapan lainnya yang dibutuhkan dalam kehidupan sehari-hari.
Selain itu, terdapat tambahan 10 paket khusus untuk anak-anak sekolah, lengkap dengan perlengkapan pendidikan.
Dia menambahkan Pemerintah Kota Blitar berkomitmen untuk terus memperhatikan seluruh masyarakat, dengan harapan tidak ada yang tertinggal dalam upaya mewujudkan kota yang sehat, sejahtera, aman, dan bahagia.
"Menuju Kota Blitar Baru, Kota Blitar Maju menuju Kota Masa Depan," imbuhnya. (*)
Reporter: Ais
Editor : Lutfiyu Handi