25 May 2025

Get In Touch

Rossa Persembahkan 30 Lagu pada 12 Ribu Penonton dalam Konser Here I Am

Rossa tampil bersama Afgan saat konser Here I Am di Indonesia Arena, Jakarta, Jumat (23/5/2025) (ANTARA/Fitra Ashari).
Rossa tampil bersama Afgan saat konser Here I Am di Indonesia Arena, Jakarta, Jumat (23/5/2025) (ANTARA/Fitra Ashari).

JAKARTA (Lentera) -  Pada konser Rossa bertajuk Here I Am yang digelar di Indonesia Arena, Jakarta pada Jumat malam (23/5/2025), berhasil manarik perhatian 12 ribu penonton. Rossa mempersembahkan 30 lagu selama tiga jam dalam konser tersebut.

"Hampir 30 tahun aku ada di dalam industri ini," kata Rossa setelah lagu kedua. 

"Malam hari ini, Here I Am ini adalah bukan untuk aku, tapi untuk kalian. Aku ingin nyanyi buat kalian. Aku mau nyanyi tiga jam buat kalian," kata Rossa yang disambut antusias penonton sambil berteriak dan bertepuk tangan, dilansir dari tempo.

Rossa mengucapkan terima kasih kepada seluruh penonton yang hadir karena sudah meluangkan waktu dan bahkan menabung untuk bisa membeli tiket konsernya. Ia merasa senang melihat Indonesia Arena penuh dengan Pecinta Rossa, sebutan penggemar Rossa.

"Enggak pernah dalam sejarahku nyanyi tiga lagu ini di konser. Ini pertama kalinya," ujar Rossa. Tiga lagu tersebut adalah 'Hati Tak Bertuan' soundtrack film Suara Hati Istri, 'Cintai Aku' dari album kelima Kembali (2004), dan 'Sisakan Hatimu' dari album Love, Life & Music (2014).

Total ada 30 lagu yang ditampilkan oleh Rossa dalam konser itu. Tidak hanya lagunya, tetapi beberapa adalah lagu milik musisi lain yang ia ajak untuk memeriahkan konser Here I Am. Konser Here I Am juga menyajikan beberapa kejutan untuk para penggemar yang hadir.

Di antaranya ada kolaborasi mengejutkan dari Rossa dengan Afgan saat menyanyikan lagu "Terlalu Cinta". Afgan secara tiba-tiba muncul dari bawah panggung hingga membuat penonton histeris.

Hal ini karena dalam promosi konsernya, Rossa tidak menyematkan nama Afgan sebagai penampil kolaborasi. Duet keduanya membuat penonton bersorak karena melihat kehangatan Afgan dan Rossa.

Dikabarkan antara, penampilan singkat Afgan cukup membuat penonton puas karena bisa melihat keduanya tampil mesra di atas panggung.

Tak hanya Afgan, penampilan Ivan Gunawan juga merupakan kejutan tak terduga bagi penonton. Ivan yang datang dengan setelan jas hitam bergaris dan celana panjang hitam tampil percaya diri dan mengajak penonton untuk berdiri dan berjoget.

Diiringi musik EDM dari Dipha Barus, Ivan sukses membawa penonton berjingkrak dan berjoget sesuai arahannya mengiringi Rossa menyanyikan lagu "Sakura".

Sentuhan musik Dipha Barus membangkitkan malam yang penuh gairah di konser tersebut setelah senandung galau yang dinyanyikan Rossa sejak awal penampilan.

Konser Rossa kali ini juga turut disaksikan oleh teman-temannya dari kalangan musisi. Mulai dari Anggun C. Sasmi, Kris Dayanti, Yuni Shara, Lyodra, Prilly Latuconsina hingga pasangan Mahalini dan Rizky Febian. Selain itu, Rossa juga menyebutkan nama influencer Fadil Jaidi dan ayahnya, Pak Muh, yang membuat para penonton berteriak heboh. "Malam hari ini luar biasa banget. Aku enggak bisa sebutin satu-satu," ungkapnya.

Konser Rossa ditutup dengan lagu "Hey Ladies" yang membuat kesan riang di akhir acara. Pada penampilan penutupnya, Rossa mengenakan kacamata hitam yang di akhir ia lemparkan sebagai hadiah ke penonton di bagian festival. (*)

Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.