22 April 2025

Get In Touch

Sudah Seminggu, Polisi Belum Berhasil Identifikasi Peneror Petasan Rumah Bupati Kediri

Sudah Seminggu, Polisi Belum Berhasil Identifikasi Peneror Petasan Rumah Bupati Kediri

Kediri - Seminggu sudah peristiwa teror petasan di garasi rumah Sutrisno, mantan Bupati Kediri yang juga suami Bupati dr Hj Haryanti Sutrisno, di Jl Soekarno-Hatta, Desa Katang, Kecamatan Ngasem, belum ada perkembangan berarti.

Aparat Polres Kediri masih belum berhasil mengidentifikasi siapa pelaku peneror petasan yang disertai ancaman pembakaran keluarga Dinasti penguasa Kabupaten Kediri tersebut.

Kasatreskrim Polres Kediri kepada wartawan mengatakan kasus tersebut masih dalam proses penyelidikan. Informasi penyelidikan masih belum ada kemajuan berarti hanya disebutkan pelaku berjumlah dua orang dengan berboncengan motor.

"Pelaku yang berjumlah dua orang ini menyalakan petasan lalu melemparnya ke dalam bagian garasi rumah. Perawakan gempal, 170 cm, naik motor Vario, tidak ada nopol," ujar AKP Gilang.

Dari hasil penyelidikan sementara polisi amankan selongsong kembang api berukuran sekitar 80 centimeter berisi pesan ancaman dengan mencatut nama sebuah organisasi di Indonesia.

Secara terpisah menurut Ketua DPRD Kabupaten Kediri i Dodi Purwanto ikut menanggapi teror di halaman garasi rumah Bupati Kediri Haryanti Sutrisno pada 16 Agustus 2020, terlalu prematur menyebut teror tersebut terkait Pilkada 2020.

"Indonesia adalah negara hukum di mana ada perangkat kepolisian, biar mereka mengungkap sejelas-jelasnya siapa pelaku dan orang yang menyuruhnya. Jangan berasumsi macam-macam," ujar Dodi Purwanto kepada wartawan, Sabtu (22/8/2020).

Dugaan keterkaitan organisasi kemasyarakatan tertentu dalam teror Bupati Kediri, Dodi berharap masyarakat untuk tidak terprovokasi dengan semua itu. Bisa jadi hal itu untuk mengadu domba masyarakat Kabupaten Kediri yang sangat kondusif ini

"Saya berharap masyarakat Kabupaten Kediri tidak mudah untuk diadu domba. Semoga kepolisian bisa menangkap pelaku dan memproses hukum sesuai dengan aturan yang berlaku," tambah Dodi Purwanto," jelas Dodi Purwanto..

Pada, Minggu (16/8/2020) lalu rumah mantan Bupati Kediri, Sutrisno yang juga suami Bupati Haryanti Sutrisno di Jl Soekarno-Hatta, menjadi sasaran teror. Pelaku yang berjumlah dua orang ini melemparkan sebuah petasan ke dalam garasi rumah dinasti penguasa Kediri selama 20 tahun tersebut.(gos)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.