19 April 2025

Get In Touch

Instagram Tepis Isu Fitur Berbayar

Instagram (iStock)
Instagram (iStock)

Instagram akhirnya angkat bicara terkait denganberedarnya informasi mengenai kehadiran fitur terbarunya.

Fitur terbaru yang dimaksud adalahtautan (link) yang disematkan pada keterangan unggahan (caption) masing-masingpenggunanya. Fitur tersebut dapat digunakan dengan biaya tambahan sebesar US$2untuk satu tautan yang disematkan.

Melansir The Verge pada Selasa malam (15/9/2020), seorang juru bicara Instagram menyatakan bahwa tidak akan menghadirkan fitur tersebut walaupun patennya sudah diajukan kepada United States Patent and Trademark Office (USPTO).

Instagram juga menyebut belum berencana menambahkan tautan ke keterangan foto secara cuma-cuma walaupu permintaan akan fitur tersebut tak sedikit.

Permohonan paten oleh Instagram ditemukan oleh Mike Murphy dalam pengumpulan paten teknologi mingguannya di Protokol.

Paten yang diajukan olehFacebook-perusahaan induk dari Instagram itu memperlihatkan pop-up ketikapengguna mencoba menyertakan tautan di caption tersebut.

Pop-up yang tampil bertanya kepadapengguna apakah mereka bersedia membayar 2 dolar AS untuk menayangkan tautantersebut di caption mereka.

Seperti diketahui, selama inipengguna Instagram hanya bisa menuliskan alamat situs/laman tanpa bisamenyertakan tautan langsung. Oleh karena itu, kebanyakan influencer atau pelakuusaha memilih untuk menempatkan tautan di bio atau unggahan stories khusus akunterverifikasi (Ist).

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.